Gading Marten Lamar Gisel, Roy Marten Bahagia

Gading Marten Lamar Gisel, Roy Marten Bahagia Gisel - Gading Marten foto: KapanLagi.com®

Kapanlagi.com - Saat Gading Marten melamar kekasihnya, Gisel, rupanya Roy Marten selaku ayah tidak mengetahui kalau anaknya tersebut melakukan pinangan pada wanita yang dicintainya. Sebelumnya, Roy mengatakan kalau dirinya hanya disuruh menghadiri pesta ulang tahun Gisel."Undangannya cuma ulang tahun, ternyata Gading merencanakan yang lain dan melamar, kami orang tua tetap dukung," ujar Roy saat ditemui di cafe Publo, Kemang, Jakarta Selatan, Jumat (16/11).Pemilik nama lengkap Wicaksono Abdul Salam ini kaget ketika mengetahui kalau istrinya malah yang sudah mengetahui rencana Gading, "Sebulan yang lalu mamanya sudah tau tapi nggak cerita ke saya," kata Roy.Lelaki kelahiran 1 Maret 1952 ini mengatakan saat siang tadi masih berada di luar kota, anaknya memaksanya untuk segera pulang ke Jakarta karena ada sesuatu yang penting, "Saya samar-samar dengar dia mau ngelamar pas ultah, padahal siang tadi masih di Palembang, tiba-tiba dia suruh pulang, bilangnya ada urusan sangat penting," cerita Roy.Ketika melihat anaknya melamar Gisel, suami Anna Maria ini melihat kalau anaknya tersebut sudah benar-benar berubah menjadi sosok yang dewasa, "Artinya, kita lihat Gading sudah dewasa. Tinggalkan orangtua itu proses alami, mengambil perempuan untuk istri," tandas Roy gembira.

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(kpl/aal/aia)

Rekomendasi
Trending