Jelang Konser, Peterpan Sibuk Latihan
Diterbitkan:
Peterpan foto: KapanLagi.com®
Kapanlagi.com - Menggelar konser bertajuk Tribute to Peterpan: Dari Sahabat Untuk Sahabat, di Fame Station, Bandung, Jawa Barat, pada Rabu (8/2) malam, Uki cs sibuk melakukan latihan untuk mendapatkan aksi yang menawan.Hal tersebut dilakukan karena mereka tidak tampil bersama sang vokalis, Ariel yang masih menjalani sisa tahanan di LP Kebon Waru, Bandung. Dalam konser ini Ariel digantikan oleh penyanyi/vokalis band, seperti Glenn Fredly, Anji, Fadly Padi, Naga Lyla, dan Astrid."Glenn dan penyanyi lainnya udah pada datang sih. Tinggal nyamain musik ama vokal mereka aja. Pasti ada latihannya," ucap Budy, sang manajer saat ditemui di Fame Station, Bandung, Jawa Barat, Rabu (8/2).Sejak pukul 15.00 WIB, sesi pemanasan dilakukan. Tampak Astrid yang menjadi orang pertama di dalam latihan tersebut. Dirinya dengan apik membawakan lagu-lagu hits Peterpan. Dirinya ditemani oleh suami tercinta, Arlan.Fadly juga melakukan hal yang sama. Vokalis band Padi ini berulang kali terlihat menyamakan range vokalnya dengan lagu-lagu yang 'Ariel banget' tersebut. Disusul juga oleh Glenn Fredly dengan suara melankolisnya di lagu Menghapus Jejakmu.Konser ini sendiri telah berjalan dari tanggal 1 Februari 2012 lalu di Center Stage Lampung, kemudian berlanjut ke Jorong Cafe, Banjarmasin (3 Februari 2012), Fame Station, Bandung (8 Februari 2012), dan E Plaza, Semarang (10 Februari 2012). Â
(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)
Berita Foto
(kpl/ato/aia)
Arai Amelya
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Deretan Aksesori yang Bikin Gadget Gen Z Makin Ciamik, Wajib Punya Nih!
