Khrisna Mukti Tenangkan Diri di Kamp Greenpeace
Khrisna Mukti
Kapanlagi.com - Pesinetron Khrisna Mukti dalam empat hari ke depan, terhitung mulai Kamis (19/11) akan menginap di Kamp Perlindungan Iklim yang didirikan Greenpeace di Semenanjung Kampar, Riau. Dirinya mengaku sangat terkejut melihat bangunan kamp yang dibangun dari bahan dasar kayu kelapa dan berada di tepi Sungai Kampar, Kabupaten Pelalawan itu."Saya menyebut kamp ini seperti resort, rumah yang terprogram agar ramah lingkungan dan nyaman banget," ujarnya di Pekanbaru, Kamis.Khrisna mengatakan dirinya berencana untuk berkeliling melihat kehidupan masyarakat di sekitar hutan dan melihat kegiatan Greenpeace di kawasan itu, seperti aksi pembendungan kanal gambut yang dulu digunakan untuk aktivitas pembalakan liar.Dirinya berharap kegiatan di alam tersebut dapat memberikan ketenangan untuk dirinya setelah lebih banyak disibukkan dengan kasus hukum yang masih menjeratnya, yakni dugaan persekongkolan dalam kasus penggelapan dana PT. Lumbung Buana Selular cabang Kendari, Sulawesi Utara, sebesar Rp365 juta. Akibat kasus itu, Khrisna juga sempat mendekam selama dua pekan di Rutan Kendari sebelum akhirnya bebas pada Juli 2009 lalu."Melihat hutan semoga bisa membuat saya rileks, setelah selama ini sangat suntuk harus bolak-balik Jakarta-Kendari," kata Khrisna yang mengaku sudah dua tahun terakhir aktif dalam kegiatan Greenpeace di Indonesia itu.     Â
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(ant/dar)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
