Komika Ate & Istri Dapat Kado Honeymoon Mewah ke Swiss dari Raffi Ahmad

Penulis: Editor KapanLagi.com

Diperbarui: Diterbitkan:

Komika Ate & Istri Dapat Kado Honeymoon Mewah ke Swiss dari Raffi Ahmad
Credit: Instagram.com/fatihandhika

Kapanlagi.com - Kebahagiaan tengah menyelimuti pasangan pengantin baru, komika Ate dan istrinya, Allysa Fakhtia. Setelah resmi menikah, keduanya mendapat sebuah kado pernikahan yang begitu istimewa dan mewah dari sosok Sultan Andara, Raffi Ahmad.

Bukan barang mewah biasa, Raffi Ahmad memberikan hadiah berupa perjalanan bulan madu ke salah satu destinasi paling romantis di dunia, yaitu Swiss! Kado ini sontak membuat Ate dan Allysa tak bisa menyembunyikan rasa bahagianya.

Akses artikel seputar Raffi Ahmad di Liputan6.com.

1. Janji Bulan Madu

Instagram.com/fatihandhika

Ate menceritakan, janji bulan madu ini sebenarnya sudah diucapkan oleh Raffi Ahmad sejak empat bulan yang lalu. Namun, karena kesibukan masing-masing, janji tersebut baru bisa ditunaikan baru-baru ini.

(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)

2. Kado Mewah dari Raffi Ahmad

Instagram.com/fatihandhika

"Kalau boleh di-spill, sebenarnya semuanya kadonya bagus-bagus dan berguna semua dan juga mewah banget semuanya, alhamdulillah. Tapi ada satu yang kado paling mewah banget adalah dari Aa Raffi, karena dia ngadoinnya honeymoon," ucapnya saat ditemui di kawasan Jalan Warung Jati Barat, Jakarta Selatan, Selasa (23/10/2025).

3. Ke Eropa Saat Musim Dingin

Instagram.com/fatihandhika

Pasangan ini pun sudah memiliki rencana kapan mereka akan berangkat. Mereka memilih momen musim dingin untuk menikmati suasana romantis Eropa.

4. Ate Ucap Syukur

Instagram.com/fatihandhika

"Alhamdulillah, kita ke Eropa, ke Swiss. Eh, winter, musim dingin ya kan. Jadi dingin-dingin nanti kita cari kehangatan di sana, masak mi instan," canda Ate.

5. 4 Bulan Lalu Janjikan Honeymoon

Instagram.com/fatihandhika

Momen pertemuan dengan Raffi Ahmad yang akhirnya menunaikan janji tersebut pun terjadi belum lama ini.

"Langsung, tadi, barusan tadi. Karena kan dia enggak ketemu-ketemu lagi. Waktu itu dia udah 4 bulan yang lalu dia udah menjanjikan honeymoon," jelasnya.

6. Jadi Pelengkap Kebahagiaan

Instagram.com/fatihandhika

Ate merasa sangat bersyukur bisa mengenal dan mendapat perhatian dari sosok Raffi Ahmad. Hadiah ini menjadi pelengkap kebahagiaan pernikahan mereka yang baru berjalan beberapa bulan.

(Ramai kabar perceraian dengan Raisa, Hamish Daud sebut tudingan selingkuh itu fitnah.)

Rekomendasi
Trending