Krisdayanti Posting Foto Lebaran Bareng Keluarga, Komentar Aurel Hermansyah Jadi Sorotan
Diperbarui: Diterbitkan:
Krisdayanti - Raul Lemos - Aurel Hermansyah @ instagram.com/krisdayantilemos/aurelie.hermansyah
Kapanlagi.com - Merayakan lebaran di tengah pandemi COVID-19 memang terasa kurang bagi keluarga besar Anang Hermansyah dan Ashanty. Nggak cuma pasangan ini, hal itu juga dialami oleh putri sulung mereka, Aurel Hermansyah.
Untuk pertama kalinya merayakan lebaran di tengah pandemi, Aurel Hermansyah harus bersedih hati karena tak bisa kumpul bareng Krisdayanti. Ia dan Azriel Hermansyah tak bisa bertemu sang ibunda karena adanya aturan pemerintah untuk PSBB (Pembatasan Sosial Berskala Besar).
Namun ternyata hal itu bukan satu-satunya alasan yang membuat Aurel berkecil hati. Bukan hanya tak bisa bertemu dengan ibunya, Aurel juga mengaku belum sempat mengobrol lewat video call.
Advertisement
1. Berharap KD Ada Waktu
Itu semua terungkap dalam postingan terbaru Krisdayanti dalam akun Instagram-nya pada hari ini, Senin (25/5). Di sanalah Aurel Hermansyah meninggalkan komentar yang berbunyi, "Minal aidin wal faidzin mi. Kabarin ya mi kalau udah ada waktu buat ketemu atau Zoom juga nggak papa kok."
Menyadari komentar tersebut, KD pun langsung membalas, "Anak mimi sayang, mimi, om, dan adik-adik kan pintu rumahnya selalu terbuka untuk anak-anak mimi, Aurel dan Azriel. Dengan senang hati nak alhamdulillah."
(Duh! Onad lagi-lagi terjerat kasus narkoba dan diamankan pihak kepolisian.)
2. Pesan WA Tidak Dibalas
Tidak berhenti sampai di situ saja, Aurel kembali membalas komentar ibunya. Di sanalah terungkap sebuah fakta tak terduga, "Ok mi, nanti malem kita Zoom ya. Soalnya WhatsApp aku ga dibalas-balas kan mi."
Pengakuan Aurel ini pun berhasil mencuri perhatian netizen. Dengan cepat postingan dan komentar tersebut beredar di akun gosip dan dibanjiri hujatan yang ditujukan untuk istri Raul Lemos itu. Well, menurut kamu sendiri bagaimana tentang hal ini?
Seputar Aurel Hermansyah:
8 Seleb Ini Berkulit Eksotis dan Manis Banget, Ada Marion Jola
Baru Terungkap! Ini Alasan Ashanty Tak Mau Ikut Arisan Sosialita
Cemburu Berat, Ashanty Bongkar Soal Chat Mesra Anang dengan Wanita Lain di Depan Aurel
Beri Ucapan Anniversary untuk Anang dan Ashanty, Atta Halilintar: Dari Calon Anakmu
Ashanty Ajak Suami Cosplay Ala Kapten Ri dan Yoon Se Ri 'CRASH LANDING ON YOU', Netizens: Anang Nurut Banget
(Siapa itu Sabrina Alatas, sosok yang sedang trending dan jadi sorotan netizen.)
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Deretan Aksesori yang Bikin Gadget Gen Z Makin Ciamik, Wajib Punya Nih!
