Lupakan 'LASTRI', Marcella Fokus 'JAKARTA - MACAU'

Lupakan 'LASTRI', Marcella Fokus 'JAKARTA - MACAU' Marcella Zalianty

Kapanlagi.com - Setelah film LASTRI gagal diproduksi dan mendapat banyak protes, artis Marcella Zalianty kini menyiapkan sebuah project baru. Gagal bermain dalam film berlatar sejarah 60-an itu, pacar Ananda Mikola ini kini sibuk membantu sang adik, Olivia Zalianty memproduksi film JAKARTA - MACAU."Sekarang mau fokus sama filmnya Olive saja, yang JAKARTA - MACAU itu biar cepet selesai. Kalau masalah film yang lain nanti dulu, aku nggak mau ngerjain yang lain," katanya saat ditemui di acara Festival Pembangunan Daerah Tertinggal di Point Square, Lebak Bulus, Jakarta, Jumat (4/12) malamSaat disinggung mengenai kelanjutan pembuatan film LASTRI, Marcella yang saat itu menjadi sutradara sekaligus pemain utama, merasakan kalau filmnya telah dipolitisir. Akibatnya pengerjaan film itu tidak kunjung terselesaikan."Memang film itu terlalu dipolitisir jadi tertunda tapi sebenernya saya banyak pembelajaran dari film itu," ujarnya.Kini, selain sibuk mempersiapkan film yang dibuat sang adik, dirinya juga mendapat tawaran untuk membuat film bercerita soal daerah tertinggal. "Oh ya masih dalam proses, ini akan melalui jalan yang panjang, sekarang mau menjalin kerja sama dulu dengan berbagai pihak agar bisa berjalan lancar," pungkasnya.Ā Ā Ā 

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(kpl/adt/dar)

Rekomendasi
Trending