Merasa Terbebani, Cinta Penelope Ingin Cepat Cerai Agar Bisa Pulangkan Suami ke Turki

Merasa Terbebani, Cinta Penelope Ingin Cepat Cerai Agar Bisa Pulangkan Suami ke Turki
Cinta Penelope dan Taha Gokhan Arikan (credit: Kapanlagi.com/Budy Santoso)

Kapanlagi.com - Sidang lanjutan perceraian Cinta Penelope dan Taha Gokhan Arikan kembali digelar di Pengadilan Agama Jakarta Selatan, Selasa (15/8/2023). Agenda kali ini adalah pemeriksaan saksi. Namun sayangnya sidang harus ditunda karena surat pemanggilannya tidak sampai ke pihak tergugat.

“Hari ini sebenarnya agendanya itu pemeriksaan saksi. Namun karena surat pemanggilan terhadap tergugat yang dikirim surat beberapa hari lalu tidak sampai atau tidak diterima oleh tergugat. Makanya hakim minta sidang ditunda sampai tanggal 29 (Agustus),” ujar Irsan Gusfrianto selaku kuasa hukum Cinta Penelope saat ditemui usai sidang.

Padahal pihak Cinta Penelope sudah membawa dua saksi untuk sidang kali ini. “(Saksi) ya ada orang-orang terdekat Cinta. Makanya ini aduh gimana udah persiapkan dua saksi, sudah jauh-jauh datang, tapi ya begitu prosedur harus dipanggil dulu secara patut kan. Harapannya kami suratnya itu diterima tergugat tapi faktanya surat itu tidak ada yang menerima,” kata Irsan Gusfrianto.

1. Suami Masih Tinggal di Rumah Cinta Penelope

Irsan Gusfrianto pun mengatakan bahwa pria asal Turki itu sekarang masih tinggal di rumah Cinta Penelope karena memang tidak memiliki rumah dan kerabat di Indonesia.

“Jadi ya mau gimana lagi karena kan tergugat ini tidak punya keluarga, dia sekarang ini tinggal di rumahnya klien kami, ke rumahnya mbak Cinta namun mbak Cinta tidak tinggal di rumah itu, sudah pisah rumah kan, hanya tergugat saja yang di situ,” ungkapnya.

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

2. Ingin Cepat Cerai

Cinta Penelope dan Taha Gokhan Arikan (credit: Kapanlagi.com/Budy Santoso)

Tidak hanya mengizinkan suaminya untuk tinggal di rumahnya, Cinta Penelope rupanya juga masih mengurusi makanan sang suami. Oleh karena itu Cinta Penelope berharap agar proses perceraiannya cepat selesai sehingga dirinya bisa memulangkan Taha Gokhan Arikan ke negara asalnya.

“Intinya dia berharap majelis hakim cepat memutus perkaranya biar mbak Cinta bisa antar pulang suaminya ini kan. Saat ini masih suami. Karena kalau masih di Indonesia menjadi tanggung jawabnya, makan pun masih diurusin karena dia kan tidak tahu mau beli makanan di mana sesuai seleranya dia, yang tahu semua itu kan mbak Cinta,” jelas Irsan Gusfrianto.

3. Merasa Terbebani

Pihak Cinta Penelope pun mengaku merasa terbebani jika Taha Gokhan Arikan masih tinggal di Indonesia.

“Tinggal tunggu putusan, kalau sudah putusan baru tergugat atau suaminya ini diantar pulang, dibalikan ke orangtuanya. Semakin lama tergugat di Indonesia kan semakin beban juga buat klien kami, takutnya kenapa-kenapa,” pungkas Irsan Gusfrianto.

4. Foto lama Cinta Penelope dan Taha Gokhan saat masih bersama.

credit: instagram/princess_cinta_penelope

5. Ketika menghadiri sidang perdana Julu 2023 lalu, Cinta dan suami datang ke pengadilan dengan bergandengan tangan.

6. Meski sedang dalam proses cerai, keduanya masih baik-baik saja.

(Lama tak terdengar kabarnya, komedian senior Diding Boneng dilarikan ke Rumah Sakit.)

(kpl/rhm/pit)

Rekomendasi
Trending