Peggy Tak Pernah Datangi Pengadilan Agama

Peggy Tak Pernah Datangi Pengadilan Agama Peggy Melati Sukma @ Foto: KapanLagi.com

Kapanlagi.com - Klarifikasi berita tentang perceraian artis Peggy Melati sukma akhirnya dibeberkan oleh Endah Mayangsari Johan, SH. Kuasa hukum Peggy ini menggelar preskon di Palma One Building Lt. 8 ruang 810 hari ini, Minggu (30/10). Pemberitaan yang beredar di media baru-baru ini, ternyata tidak seperti yang terjadi sebenarnya."Kami dari kantor Syamsul Bahri Ilyas & Partners, setelah ditunjuk jadi kuasa ibu Peggy selaku penggugat untuk melakukan gugatan perceraian melalui Pengadilan Agama Jakarta Selatan. Konfirmasi ini sekaligus ingin meralat satu berita yang sudah keluar di media online yang menyatakan bahwa ibu Peggy datang bersama kuasa hukum untuk mendaftarkan gugatannya ke PA Jakarta Selatan," papar Endah.Tidak benar Peggy datang bersama kuasa hukumnya ke Pengadilan Agama Jakarta Selatan. Sejak pertengahan Oktober, seluruh permasalahan mengenai gugatan cerai tersebut sudah dilimpahkan kepada pihak Syamsul Bahri Ilyas & Partners. Sehingga untuk selanjutnya, semua proses mengenai gugatan perceraian maupun persidangan dihandle oleh pihak Syamsul Bahri Ilyas & Partners."Mohon teman-teman bisa mengklarifkasi bahwa tidak pernah Mbak Peggy mendatangi langsung Pengadilan Agama Jakarta Selatan," tegas Endah.Klarifikasi ini tak hanya tentang pemberitaan Peggy mendatangi Pengadilan Agama saja, namun juga membahas soal kabar bahwa Peggy mengambil keputusan bercerai secara tiba-tiba. Endah juga mengatakan bahwa hubungan Peggy dengan suaminya sampai saat ini dalam keadaan baik-baik saja.  

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(kpl/gum/dew)

Rekomendasi
Trending