Puasa, Carissa Putri Berdoa Minta Jodoh
Kapanlagi.com - Berstatus jomblo alias tidak mempunyai pacar tak membuat hati artis cantik Carissa Putri gundah. Bahkan, saat bulan Ramadhan nanti, bintang film AYAT AYAT CINTA itu akan berdoa minta jodoh. "Tapi yang utama tetap minta dipanjangkan umur. Kalau jodoh itu rahasia Allah, jadi hanya aku saja yang tahu. Yang pasti aku akan menerima apapun yang di kehendaki Allah," kata Carissa, saat ditemui di jumpa pers program acara Ramadhan RCTI, di studio RCTI, Jakarta, Selasa (26/8). Untuk puasa kali ini, Carissa menjalaninya dengan suasana berbeda. Maklum, ini adalah tahun pertama dirinya berpuasa sambil melakukan syuting sinetron. "Belum pernah ngebayangin puasa sambil syuting, karena ini tahun pertama aku," ujarnya. Jika Marshanda menghabiskan masa pacarannya dengan sang kekasih, lalu bagaimana dengan Carissa? "Karena aku jomblo, aku nggak sama pacar, jadi menghabiskan waktu untuk berpuasa dengan keluarga saja," ujar dara berhidung mancung itu.Â
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(kpl/mai/bun)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
