Rieke Dyah Pitaloka 'Gugup' Melenggang di Catwalk
Kapanlagi.com - Walau mumpuni di bidang akting, Rieke Diah Pitaloka ternyata grogi saat melenggang di catwalk dalam acara Fabulous Female Body Shop di Magenta Cafe, Jakarta, belum lama ini. Perempuan yang ngetop sebagai Oneng dalam serial Bajaj Bajuri itu memeragakan gaun malam warna hitam.
"Baju ini baru diambil dari gudang. Enam tahun lalu kali belinya," ujar perempuan yang selain jadi bintang sinetron juga gape menulis buku dan membawakan acara itu.
Sebelum Rieke, terlebih dahulu Rahma Alya dan Olga Lidya berjalan dengan gemulai mengenakan gaun malam. Keduanya terlihat begitu cantik dan luwes. Maklum, Olga dan Rahma memang terbiasa melakukannya.
Sejurus kemudian, suasana berubah. Sesaat setelah pembawa acara mengucapkan: 'Fabulous Party Look, Rieke Diah Pitaloka!', ruangan langsung berhias gemuruh tawa. Rieke berjalan dengan sangat kaku setelah tirai belakang dibuka. Dia jauh dari kesan anggun seperti seharusnya. Tapi, make-up glamornya membuat wajah Rieke terlihat lebih cantik.
Advertisement
Tidak seperti Olga dan Rahma yang serius, Rieke justru cengengesan sambil melambaikan tangan. Rieke juga kebingungan menentukan arah berjalan. Setelah dua kali berputar, dia mengakhiri pengalaman 'menegangkan' itu.
"Nggak bisa! Nervous banget! Baru dikasih tahu tadi disuruh begini. Tadinya cuma disuruh bawa gaun hitam aja," ujar perempuan kelahiran Garut, 8 Januari 1974, itu usai naik pentas.
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(fia/bun)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
