Rieke 'Oneng' Tak Kapok untuk Hamil Lagi

Kapanlagi.com - Meski baru saja mengalami keguguran beberapa pekan lalu artis kocak Rieke 'Oneng' Dyah Pitaloka mengaku tak kapok untuk segera hamil lagi. Kendati kisah miris ini harus dirasakan pemeran Oneng ini sebagai sebuah kenyataan yang harus diterimanya.

"Sedih banget karena ini adalah bakal anak pertama saya. tapi kalau sudah takdirnya seperti itu mau dibilang apa lagi. Tapi yang pasti aku nggak akan pernah kapok untuk bikin anak," ujar Rieke saat di jumpai minggu (16/10) di kafe venesia bilangan Taman Ismail Marzuki.

Lebih lanjut, sembari menghibur hatinya, Rieke mengatakan dengan besar hati bahwa mungkin saja saat ini Tuhan belum memberikan kepercayaan padanya untuk

mengasuh anak. Mungkin, tambah Oneng, Tuhan punya rencana agar saya menyelesaikan terlebih dulu semua pekerjaan saya yang masih tersisa. "Nanti setelah semua kontrak dan pekerjaan yang aku pegang saat ini sudah selesai mungkin aku bakal dikasih hamil lagi kali," tamdasnya.

Tak ingin peristiwa buruk itu terulang kembali ia mengaku akan meninggalkan segala gaya hidup buruk yang dilakoninya saat ini seperti merokok. Istri Bajuri dalam serial Bajaj Bajuri ini mengaku saat ini sudah meninggalkan kebiasaan merokok.

"Ternyata ancaman yang tertulis di kertas bungkus rokok mengenai bahaya merokok itu benar. Padahal dulu itu aku sempat nggak percaya dengan bualan pemerintah itu. Sekarang aku lagi berusaha untuk mengurangi dan menghilangi kebiasan itu," katanya.

Selain itu, tambah Rieke, ia mengaku akan mengurangi intensitas dan beban pekerjaannya. Ia khawatir, kalau terlalu cape bekerja sulit untuk mengandung lagi.

"Saya berusaha untuk tidak bekerja terlalu keras. Karena seperti teman-teman ketahui, saya selain aktif di sinetron, saya juga sibuk berpolitik," ujarnya bersemangat.

Kendati begitu, sejatinya tak sepenuhnya peritiwa pahit ini meninggalkan kepedihan. Rieke mengaku telah memetik hikmah mendalam pasca peritiwa itu. Ia jadi tambah sayang lagi sama suaminya, Donny Gahral Ardian. (KL/SGH)

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(kl/sgh)

Rekomendasi
Trending