Roy Marten Tak Bakal Rehab
Roy Marten
Kapanlagi.com - Penantian selama 3 tahun di balik bilik penjara akhirnya terbayar sudah. Roy Marten sudah bisa menghirup udara bebas meski melalui pembebasan bersyarat sampai tanggal 18 Agustus 2011 mendatang. Roy disambut gembira keluarganya dan berharap tidak akan menginjakkan kaki di lembah narkotika lagi.Ditemui di LP Cipinang, Selasa (18/8), Roy mengaku sudah bisa mengatasi ketergantungannya terhadap narkoba. Untuk itu, ia tidak akan mengikuti rehab setelah keluar penjara."Saya sudah bisa mengatasi diri saya sendiri. Tiap orang punya pertandingan sendiri. Doakan saya supaya bisa memenangkan pertandingan ini. Saya ngerasa di dalam sudah melakukan rehabilitasi, karena di sini saya menganggap bukan di penjara, tapi rumah rehabilitasi. Mungkin saya hanya akan konsultasi ke dokter," tuturnya.Tercatat, sudah dua kali Roy terjerat masalah narkoba. Ia berdoa agar tidak terperosok lagi. Ia bahkan menganggap dirinya orang yang bodoh karena bisa mengalami masalah yang sama hanya dalam waktu berdekatan. "Saya menganggap mungkin saya lebih bodoh dari keledai," ujarnya."Ini sebuah proses yang panjang. Kalau menilai laki-laki itu bukan pada saat dia berhasil, tapi pada saat dia jatuh dan bagaimana dia menghadapinya untuk bangkit. Semua sudah saya lewati satu per satu, dan itu nggak mudah," sambungnya.Roy menyesal sudah merugikan banyak pihak, termasuk keluarganya sendiri. Namun kini ia bersyukur karena semua yang menimpanya juga memiliki hikmah kepada orang lain. "Apalagi sekarang permasalahan narkoba sudah sangat ketat, banyak operasi di mana-mana," pungkasnya.
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
Berita Foto
(kpl/ant/boo)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
