Saat Ramadan, Ary Kirana Tunjukkan Toleransi Lewat Ngabuburit

Saat Ramadan, Ary Kirana Tunjukkan Toleransi Lewat Ngabuburit Ary Kirana @ Kapanlagi.com®

Kapanlagi.com - Kendati tak menjalankan ibadah puasa, namun toleransi pemain film LANGIT BIRU karya Nia Dinata, Ary Kirana, telah tertanam sejak lama. Hingga kini, sikap positif ini juga tunjukkan dengan cara mengajak anak-anak temannya ngabuburit bareng.
"Justru toleransi saya tunjukkan pada anak-anak teman saya yang baru belajar puasa. Saya kagum karena mereka yang rata-rata sekolah TK sudah puasa full. Hebat banget. Saya mau makan minum di depan mereka, mereka nggak tergoda. Saya respect terhadap puasa dan mereka respect pada saya," jelasnya secara eksklusif kepada Kapanlagi.com®, Senin (23/6) malam.
"Saya senang lihat mereka sudah puasa secara penuh. Malah itu terus berlanjut selama satu bulan," lanjutnya kala ditemui di peluncuran kartu BCA Black di Emperica Lounge kawasan SCBD Jakarta.

Ary Kirana @ Kapanlagi.com®Ary Kirana @ Kapanlagi.com®


Karena itu Ary pun suka mengajak mereka ngabuburit nonton film di bioskop secara bergilir. Apalagi jika bulan puasa bertepatan dengan libur sekolah. Itu adalah momen yang dirasa paling pas baginya.
"Kadang-kadang, saya suka ajak ngabuburit gitu sambil nonton. Terlebih sudah 2 tahun belakangan ini momen puasa bareng dengan liburan sekolah dan banyak film anak-anak. Jadi saya ajak mereka sambil bergilir," terang penyiar Hard Rock Jakarta ini.
"Saya tambah kagum sama anak-anak. Di bioskop adiknya makan dan minum, kakaknya nggak tergoda. Padahal tahu dong bau hotdog, popcorn kalau di dalam bioskop. Dalam hati, canggih banget nih anak kecil," tambah Ary.

(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)

(kpl/dis/sry)

Editor:

Sora Soraya

Rekomendasi
Trending