Sam Brodie Transformasi Jadi Tante Jenggot!

Sam Brodie Transformasi Jadi Tante Jenggot! Sam Brodie di Sky Dining Foto: Acat

Kapanlagi.com - Pulang ke tanah air membuat Sam Bettay Brodie berubah segalanya. Mulai dari merasa lebih nyaman, sampai membuatnya meninggalkan imej sebagai cewek. Ya, Sam kini bertransformasi lagi dan mengubah penampilannya layaknya seorang pria!

"Ke Indonesia itu aku sudah merasa enak istirahatnya, sudah mulai berubah pikiran dari imej Sam Brodie yang cewek di dunia entertain Inggris dan Indonesia. Sekarang ngubah penampilan karena memang sudah waktunya untuk ubah imej seperti Madonna," katanya.

“Untuk penampilan sebagai cewek yang pakai rok, kalau umur masih muda it's okay. Tapi lama-lama aku butuh my own life„
Sam Bettay Brodie

"Kemarin sempat rambut panjang dan banyak yang bilang itu hair extention, padahal itu rambut asli dan sudah aku potong semua. Dan sekarang pakai kumis dan jenggot, jadi nama aku sekarang Tante Jenggot," tutur Sam panjang lebar.

Diakui Sam, ia sudah capek berpenampilan sebagai perempuan. Cowok kelahiran 14 April 1987 ini memang lebih 'aman' ketika bekerja di Inggris sebagai perempuan. Apalagi di sana, orang tahu ia tidak menjual fisik, tapi lebih ke karakter.

"Untuk penampilan sebagai cewek yang pakai rok, kalau umur masih muda it's okay. Tapi lama-lama aku butuh my own life," ujarnya di Sky Dining, Plaza Semanggi, Jakarta, Senin (23/8).

Untuk imej Tante Jenggot sendiri sebenarnya sudah ada dua tahun yang lalu ketika Sam memutuskan untuk mencari imej yang baru untuk karirnya. Dan akhirnya imej sebagai pria adalah pilihannya di tanah air.

"Di Indonesia sendiri gender seperti banci masih kontroversi, jadi dengan penampilan sebagai cowok, pekerjaan jadi lebih lancar daripada jualannya cewek tapi sebenarnya cowok," pungkasnya.   

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(kpl/gum/boo)

Rekomendasi
Trending