Sidang Kembali Ditunda, Mediasi Dewi Rezer - Marcellino Gagal

Penulis: Risang Sudrajad

Diterbitkan:

Sidang Kembali Ditunda, Mediasi Dewi Rezer - Marcellino Gagal Dewi Rezer © KapanLagi.com®/Agus Apriyanto

Kapanlagi.com - Sidang perceraian perdana Dewi Rezer dan suaminya, Marcellino Lefrandt kembali ditunda untuk kedua kalinya. Sama seperti sidang yang digelar 7 April lalu, kali ini pun Marcell dan kuasa hukumnya memilih untuk tak datang.Ditundanya sidang perceraian hari ini membuat agenda mediasi gagal untuk dilakukan. Hal ini nampaknya membuat Dewi Rezer sedikit kecewa apalagi ia merasa sudah menunjukkan itikad baiknya dengan terus menghadiri sidang perceraiannya."Hasil mediasinya nggak tercapai karena suaminya nggak datang, masa saya sendiri. Harus diundur karena memang harus ketemu. Dari pengadilan berharap ada mediasi dulu, mau dicoba didamaikan dulu," ujar Dewi Rezer saat ditemui di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Kamis (14/4).

Dewi Rezer ingin dapat hak asuh anak © KapanLagi.com®/Agus ApriyantoDewi Rezer ingin dapat hak asuh anak © KapanLagi.com®/Agus Apriyanto
Di sisi lain, Dewi Rezer mengungkapkan bila kondisi kedua buah hatinya sampai saat ini baik-baik saja. Namun bukan berarti ia akan menyembunyikan masalah perceraian ini dari anak-anaknya."(Anak) baik-baik saja. Jangan mengartikan hubungan kita berdua, ini antara saya dan Marcell, bukan hubungan saya sama anak yang nggak baik. Kita kasih tahu pelan dengan bahasa anak. Pelan-pelan saja," tambahnya.Lalu bagaimana dengan masalah hak asuh anak? Dewi Rezer berharap agar hak asuh anak bisa jatuh ke tangannya, namun ia juga tak terlalu mempermasalahkan bila nantinya Marcell lah yang mendapatkannya."Semua ibu pengin hak asuh ada di ibu. Nggak masalah kalau nanti dibilang ada di Marcell, ya kita kan orangtuanya," tutupnya.

(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)

(kpl/far/abl)

Reporter:

Fikri Alfi Rosyadi

Rekomendasi
Trending