Stan Isakh Meninggal Dunia, Putri Ayudya Ucapkan Terima Kasih Kepada Mendiang Suami

Penulis: Editor KapanLagi.com

Diterbitkan:

Stan Isakh Meninggal Dunia, Putri Ayudya Ucapkan Terima Kasih Kepada Mendiang Suami
Putri Ayu dan Stan Isakh (credit: Istimewa)

Kapanlagi.com - Penyanyi Stan Isakh meninggal dunia pada Minggu pagi (10/5/2020). Sebelumnya ia sempat menjalani perawatan karena pneumonia duplex yang dideritanya. Jenazah Stan juga dimakamkan di hari yang sama.

Selain dikenal sebagai penyanyi Nyawaku Untukmu dan suka meng-cover lagu-lagu populer, Stan juga merupakan suami dari aktris dan presenter Putri Ayudya. Putri dikenal lewat akting-nya seperti di film GURU BANGSA: TJOKROAMINOTO hingga KAFIR: BERSEKUTU DENGAN SETAN.

1. Postingan Putri Ayudya

Postingan Putri Ayudya

Minggu (10/5/2020) lewat akun Instagram-nya, Putri mengunggah foto romantis bersama dengan mendiang Stan. Sepertinya foto itu diambil dari momen pernikahan mereka.

"Terima kasih buat semuanya," tulis Putri di foto tersebut.

(Kondisi Fahmi Bo makin mengkhawatirkan, kini kakinya mengalami sebuah masalah hingga tak bisa digerakkan.)

2. Sahabat Berduka

Putri Ayudya juga me-repost postingan-postingan orang-orang terdekatnya yang berduka dengan kepergian Stan. Di antaranya ada Joko Anwar hingga Chand Parwez. Semuanya memuji Stan yang penuh bakat di bidang musik.

Rest in peace Stan Isakh. Terima kasih sudah mewarnai dunia musik Indonesia. Semoga tenang di sana dan keluarga yang ditinggalkan diberi ketabahan.

(Transformasi mencengangkan! Asri Welas sekarang terlihat makin cantik dan hot!)

Rekomendasi
Trending