Titiek Puspa Sosok Multi Talenta, Dwi Andhika: Eyang Itu Pahlawan Dunia Hiburan

Penulis: Editor KapanLagi.com

Diterbitkan:

Titiek Puspa Sosok Multi Talenta, Dwi Andhika: Eyang Itu Pahlawan Dunia Hiburan
Dwi Andhika © instagram.com/dwiandhika3486

Kapanlagi.com - Kepergian Titiek Puspa meninggalkan duka yang mendalam bagi banyak insan seni, termasuk aktor Dwi Andhika. Saat ditemui di TPU Tanah Kusir, Kebayoran, Jakarta Selatan, Jumat (11/4/2025), Dwi mengenang almarhumah sebagai sosok seniman sejati yang memiliki kemampuan luar biasa di berbagai bidang.

"Eyang itu salah satu artis yang multi talenta, bisa singing, acting, hosting, bisa dancing juga, apalagi pas Eyang muda mungkin sangat aktif sekali," ujar Dwi Andhika.

Tak hanya multi talenta, menurut Dwi, Titiek Puspa juga senang membagikan ilmunya kepada generasi muda. Ia menyebut sosok Eyang sangat terbuka dan tak pelit ilmu.

"Dia pernah bilang sama aku, kamu kalau sebagai publik figur kamu pelajari semua walaupun fokus di satu," kata Dwi.

1. Wejangan yang Membekas

Wejangan itu membekas kuat di hati Dwi Andhika. Ia menyadari bahwa saran tersebut benar-benar relevan dan telah membantunya dalam mengembangkan karier di dunia hiburan.

"Misalnya kamu fokus di akting, kamu juga bisa hosting, singing, dancing, karena itu akan kepakai," tuturnya.

Menurut Dwi, berbagai kemampuan yang ia miliki saat ini juga tak lepas dari arahan Eyang. Ia mengaku langsung teringat sosok Titiek Puspa ketika menghadapi tantangan baru di luar akting.

"Dan ternyata benar, banyak tawaran yang aku dapatkan memang aku ditantang buat dancing, singing, hosting dan itu aku langsung ingat apa yang dikatakan Eyang," ungkapnya.

(Ammar Zoni dipindah ke Nusakambangan dan mengaku diperlakukan bak teroris.)

2. Titiek Puspa Pahlawan

Lebih dari sekadar panutan, Dwi menganggap Titiek Puspa sebagai pahlawan bagi dunia hiburan Tanah Air. Ia sangat menghargai kiprah panjang Eyang yang dimulai sejak era 1950-an.

"Eyang Titiek Puspa berkarier dari 1950-an, itu berarti sudah hampir 75 tahun beliau berkarya, aktif dalam dunia entertainment dan Eyang layak sekali dimakamkan di sini," ujar Dwi.

Ia juga menilai bahwa Eyang telah memberikan kontribusi besar, terutama lewat lagu-lagu ciptaannya yang masih relevan hingga kini. "Eyang pahlawan bagi kita semua, jasa-jasanya juga sangat luar biasa, menciptakan banyak lagu yang gak lekang oleh waktu dan berperan besar juga buat junior," tambahnya.

Menurut Dwi, jika bicara soal kenangan dan karya yang ditinggalkan oleh Titiek Puspa, jumlahnya tak akan bisa dihitung lagi. "Wah kalau kita ngomongin kenangan dan karya itu sudah tak terhitung lagi apa aja yang sudah Eyang berikan ke kita," pungkasnya.

(kpl/aal/phi)

Rekomendasi
Trending