Ucap Rindu, Rezky Aditya dan Citra Kirana Resmi Pacaran?
Rezky Aditya dan Citra Kirana © KapanLagi.com/Adrian Utama Putra; instagram.com/citraciki)
Kapanlagi.com - Setelah putus dengan Ali Syakieb, rupanya Citra Kirana dikabarkan dekat dengan Rezky Aditya. Meski begitu, keduanya tak mau mengungkap kedekatan itu lebih lanjut. Namun, semua pun beranggapan jika keduanya tengah menjalin cinta.
Anggapan itu semakin kuat ketika Rezky Aditya terang-terangan mengungkap rindu pada wanita yang kerap disapa Ciki itu. Tentu saja hal tersebut mengejutkan publik.
"@citraciki i miss you," tulis Rezky Aditya dalam sebuah komentar.
Advertisement
1. Tinggalkan Pesan di Kolom Komentar
Hal tersebut bermula saat salah satu teman Citra Kirana mengunggah foto di Instagram. Dalam foto itu terdapat juga Citra Kirana yang tengah menikmati matahari tenggelam.
Rezky Aditya pun ikut berikan komentar di foto itu, "owww". Komentar itu pun dibalas oleh Ciki langsung, "@raditers1985 ini masky yang jadi tukang potonya".
Baru setelah itu, Rezky kembali berikan komentar dan menuliskan rasa rindunya itu pada Ciki. Apakah keduanya telah go public kini?
(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)
2. Rezky Aditya Bukan Orang Ketiga
Meski dikabarkan dekat namun Rezky Aditya bukan orang ketiga dalam putusnya hubungan Ciki dengan Ali Syakieb. Hal itu diungkap sendiri oleh adik Ali Syakieb saat ditemui di kawasan Rasuna Said, Jakarta Selatan, awal Agustus lalu.
"Kita udah putus secara baik-baik dan kita memang udah nggak bisa sama-sama lagi. Karena kita memang udah beda visi dan misi. Kita putus bukan karena macem-macem, jadi ya udah mau diapain lagi," tutup Ali.
(Ramai kabar perceraian dengan Raisa, Hamish Daud sebut tudingan selingkuh itu fitnah.)
(kpl/gen)
Galuh Esti Nugraini
Advertisement
-
Teen - Fashion Hangout Pilihan Jam Tangan Stylish untuk Anak Skena yang Mau Tampil Lebih Standout
