Zaskia Shinta Bantah Tinggal Satu Apartemen Dengan Vicky
Zaskia Shinta
Kapanlagi.com - Zaskia Shinta atau Zaskia Gotik membantah kabar soal dirinya yang sudah tinggal satu apartemen dengan mantan tunangannya, Vicky Prasetyo.
Sebelumnya, memang dikabarkan Zaskia telah tinggal satu apartemen dengan Vicky. Kabar ini juga diperkuat oleh pernyataan ibunda Vicky.
"Saya ga tinggal satu apartemen dengan Vicky," ujar Zaskia saat ditemui dalam jumpa pers di kantor Nagaswara, Johar Baru, Jakarta Pusat, Kamis (5/9) malam.
Namun, Zaskia tak membantah jika dirinya sering main di apartemen Vicky. Itupun Zaskia mengaku bertemu dengan keluarga Vicky.
"Kalau main ke apartemennya sering. Eneng ketemu sama keluarganya, adik-adiknya," pungkasnya.
Pertunangan Zaskia dan Vicky harus kandas di tengah jalan. Perilaku buruk Vicky yang sering main perempuan, membuat Zaskia memutuskan hubungannya tersebut.
Baca Juga :
Wanita di Sekeliling Vicky Prasetyo, Tunangan Zaskia Shinta
Zaskia Shinta Putuskan Tunangannya Lewat Telepon
Kejanggalan Hubungan Zaskia Gotik dan Calon Suami
Sederet Masalah Calon Suami Zaskia Gotik
Istri Sah Calon Suami Zaskia Gotik Buka Suara
(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)
(kpl/pur/phi)
Mathias Purwanto
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Mau Foto Astetik? Kamera Mini Andalan Anak Skena yang Lagi Viral Ini Patut Dicoba
-
Teen - Fashion Hangout Pilihan Jam Tangan Stylish untuk Anak Skena yang Mau Tampil Lebih Standout
