Pesona Penampilan Cantik Siti Badriah di Acara Lamaran dengan Krisjiana
Diterbitkan:
Siti Badriah - Krisjiana. Credit: instagram.com/nonapattihahuan/kartikamakeupartist diambil 22/03/2019 pukul 18.14
Kapanlagi.com - Siti Badriah sekarang ini memang tengah diselimuti perasaan bahagia. Bagaimana tidak, ia baru saja menggelar sebuah acara prosesi lamaran dengan kekasih hatinya yakni Krisjiana Baharudin.
Cukup lama menjalani hubungan yang serius, pasangan tersebut memang sudah memantapkan hati mereka untuk melangkah ke jenjang lebih serius. Meski begitu keduanya memang belum beri bocoran soal kapan tanggal pernikahan mereka.
Di sisi lain, penampilan mempesona dari Sibad dalam acara lamaran pun sempat menuai perhatian. Berikut ini ada detail penampilan cantik dari Sibad, penasaran seperti apa?
Advertisement
1. Lamaran
Pada hari Kamis (21/03) malam kemarin, sebuah prosesi lamaran antara Siti Badriah dan Krisjiana Baharudin digelar di kawasan Pejaten, Jakarta Selatan. Pasangan itu tampak begitu bahagia bisa semakin dekat ke jenjang yang lebih serius.
Sebelumnya, Krisjiana memang sudah melamar Sibad secara simbolis saat keduanya liburan di Korea Selatan. Kini mereka menggelar acara yang resmi dihadiri oleh keluarga serta sahabat-sahabat terdekat.
(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)
2. Detail Gaun
Untuk acara lamaran tersebut, Sibad mengenakan sebuah gaun panjang yang merupakan karya dari perancang bernama Arsyzara. Busana tersebut memiliki warna biru pastel yang begitu indah.
Outfit itu memang sangat cocok membalut tubuh Sibad. Detail payet yang bercahaya memberikan kesan semakin anggun dalam gaun tersebut. Selain itu, rok panjang menyapu lantai membuat sang pemakai terlihat seperti seorang putri kerajaan.
3. Make-up
Tentunya, selain busana, detail penampilan cantik lainnya dari Sibad juga begitu menyita perhatian. Untuk momen lamaran itu, ia bekerjasama dengan make-up artis bernama Kartika.
Paras pelantun lagu Lagi Syantik terlihat begitu mempesona dengan riasan wajah yang flawless. Pipinya bersemu lewat blush on, kedua kelopak matanya bercahaya dihiasi eyeshadow glitter serta bibir tipisnya dipoles lipstick warna pink nude. So pretty!
4. Hairdo
Dengan riasan wajah yang sempurna, tentunya tatanan rambut juga harus diperhatikan agar memberikan perpaduan look yang senada. Kala itu, Sibad hadir dengan hairdo gelungan simple namun manis.
Rambut hitam Sibad ditata sedemikian rupa hingga memamerkan wajah serta leher panjangnya lebih jelas. Pada kedua sisi, anak rambut tampak dibiarkan terurai memberikan kesan klasik. Cantik banget ya!
So, bagaimana pendapat kalian soal penampilan Siti Badriah di acara lamaran ini?
Sudah Baca?
Detik-Detik Prosesi Lamaran Siti Badriah dan Krisjiana Baharudin, Bahagia!
Resmi Lamaran, Siti Badriah Masih Enggan Bocorkan Tanggal Pernikahan
Jalani Prosesi Lamaran, Siti Badriah Dilamar Pakai Cincin Bersejarah
Kabar Gembira! Dangdut Kini Punya Festival Dangdut Tahunan di Indonesia
'Lagi Syantik' Siti Badriah Raih Penghargaan di The 15th Look Tung Mahanakorn Awards
(Ramai kabar perceraian dengan Raisa, Hamish Daud sebut tudingan selingkuh itu fitnah.)
(kpl/ssm)
Gogor Subyakto
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Deretan Aksesori yang Bikin Gadget Gen Z Makin Ciamik, Wajib Punya Nih!
