[Review] 'HOMEFRONT'

[Review] 'HOMEFRONT' ©Millenium Films

KapanLagi.com - Oleh: Adi Abbas Nugroho

Setelah kematian istrinya, Phil Broker, (Jason Statham) mantan agen DEA (The Drug Enforcement Administration), memutuskan menetap di sebuah kota kecil di Lousiana bersama anak semata wayangnya, Maddy (Izabela Vidovic). Namun ketenangan yang diharap berubah menjadi masalah ketika Maddy mencederai putra dari Cassie Bodine (Kate Bosworth).Keributan ini membuat Cassie mengadu pada sang kakak yang merupakan bandar narkoba setempat, Morgan Bodine (James Franco). Namun saat berniat membalaskan dendam adiknya, Morgan yang dikenal dengan nama kriminal Gator menemukan fakta lain tentang Phil.Dengan bantuan Sheryl Gott (Winona Ryder), kekasihnya yang mantan pelacur, Gator mengadu pada seseorang yang berhubungan dengan masa lalu Phil dan kini mendekam di penjara. Tak butuh waktu lama, kawanan pembunuh bayaran yang dipimpin Cyrus Hanks (Frank Grillo) datang untuk membalaskan dendam dengan melenyapkan nyawa Phil serta Maddy. Bagaimana nasib ayah dan anak ini kemudian?
HOMEFRONT merupakan film yang diadaptasi dari novel berjudul sama karangan Chuck Logan. Gary Fleder yang sebelumnya membesut tajuk film seperti KISS THE GIRL, DON'T SAY A WORD, dan RUNAWAY JURY, menahkodai comeback-nya di layar lebar ini setelah terakhir merilis THE EXPRESS pada 2008 silam.Tak ada hal baru yang ditawarkan film ketiga Jason Statham untuk tahun ini. Mengandalkan naskah olahan Sylvester Stallone, formula yang digunakan masih sangat standar film-film Statham. Namun itulah hal yang memang ditawarkan fitur satu ini. Selama aktor kelahiran Sydenham, Inggris, yang debut lewat LOCK, STOCK AND TWO SMOKING BARRELS besutan Guy Ritchie itu mampu memberikan peforma akting serta aksinya dengan baik, semua tidak terlalu bermasalah.Namun ada yang berbeda dalam film kali ini. Perbedaan itu tampak pada deretan aktor yang meramaikan dengan akting yang mumpuni. Sebut saja James Franco yang sekali lagi memerankan karakter antagonis, nakalnya Winona Ryder sampai Kate Bosworth yang tampil kurus kering sebagai ibu rumah tangga ketergantungan narkoba.Meski dikelilingi oleh bintang-bintang besar, HOMEFRONT tetap tak melupakan Jason Statham sebagai jualan. Film ini secara rata membagi porsi aktor-aktrisnya agar binar aktingnya tak terbuang percuma dengan pace cepat dan penuh adegan kekerasan brutal yang diharapkan fans Statham. Bagi penggemar Statham, rasanya sajian ini akan memuaskan dahagamu.

(kpl/abs)

Rekomendasi
Trending