Rekomendasi Drama China 2025 dengan Jutaan Penonton, Udah Nonton yang Mana?

Drama China menjadi salah satu karya sineas berkualitas yang patut disimak.  Dengan alur cerita yang memukau, produksi megah, serta deretan aktor papan atas, tak heran jika banyak judul sukses menembus angka jutaan penonton.

Beberapa drama yang akan tayang atau baru saja dirilis pada tahun 2025 ini telah menunjukkan potensi besar menjadi fenomena global. Kisah-kisah tak terlupakan ini berhasil merebut perhatian banyak penggemar di berbagai negara.

Fenomena ini membuktikan kualitas cerita dan akting kuat adalah kunci utama menarik audiens masif, seperti THE PRISONER OF BEAUTY dengan 1,3 miliar penonton. Penasaran apa saja deretan drama China 2025 dengan jutaan penonton yang telah sukses merebut hati dan menjadi perbincangan hangat ini? Yuk langsung kita intip di sini ya, KLovers!

Kamu juga bisa cek informasi selengkapnya di Liputan6.com.

Minggu, 26 Oktober 2025 09:40
drama china 2025 dengan jutaan penonton

BE PASSIONATELY IN LOVE mengisahkan Xu Zhi (Liu Hao Cun) dan Chen Luzhou (Wang An Yu) yang bertemu kembali di universitas setelah berpisah di masa SMA. Drama romansa remaja ini telah menarik hati 200 juta penonton dengan kisah cinta kedua mereka.


Hak Cipta: mydramalist.com
1/8