2PM Akan Comeback Musim Panas Ini?
2PM foto: allkpop.com
Kapanlagi.com - Menjelang musim panas tahun ini, sepertinya akan cukup banyak Hottest (fans 2PM) yang begitu bersemangat menyambutnya.
Dilansir allkpop.com, tidak lain hal ini dikarenakan, sang CEO agensi JYP Entertainment, J.Y Park mengungkapkan kemungkinan 2PM akan comeback musim panas ini.
Kamis (19/4), penyanyi dan produser J.Y Park menulis melalui akun Twitter resminya, "Setelah menyelesaikan album Amerika Wonder Girls dan single Korea pertama mereka, akan ada sebuah kejutan menyenangkan untuk fans 2PM musim panas ini!"
Dirinya melanjutkan memposting kembali mengenai jadwal perilisan single terbarunya, "Sekarang kembali sebagai seorang artis, untuk fans saya, jadwal lagu duet terbaru saya, Someone Else, akan dirilis pada 22 April pukul 00.00 dini hari, dan untuk single pertama, YOU'RE THE ONEÂ dirilis pada 29 April nanti juga pukul 00.00."
Jadi yang bisa dilakukan oleh Hottest adalah menanti dengan penuh semangat. Semoga 2PMÂ benar-benar comeback musim panas ini.
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
Berita Foto
(alk/aia)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
