Beri Kode Putus, Penyanyi Jepang Fukase Dikira Selingkuh & Gay?

Beri Kode Putus, Penyanyi Jepang Fukase Dikira Selingkuh & Gay? Fukase Satoshi ©Dick Thomas

Kapanlagi.com - Beberapa waktu lalu, Fukase Satoshi vokalis dari band ternama Jepang, Sekai no Owari mengunggah foto menarik di akun Twitter-nya. Banyak netizen percaya bahwa itu adalah kode dari kondisi hubungannya dengan sang pacar, Kyarya Pamyu Pamyu.
Namun hingga kini, pihak agensi dari Fukase maupun Kyarya Pamyu Pamyu belum berikan konfirmasi soal kehebohan pasangan berikut. Sedangkan rumor baru muncul di antara keduanya, kali ini tuduhan orang ketiga sempat diangkat.
Sebelumnya, Fukase sempat dikabarkan pernah pacaran dengan sang keyboardist Sekai no Owari, Saori saat masih SMP dulu. Bahkan konon, lagu mereka berjudul Maboroshi no Inochi merupakan kisah dari bayi mereka yang telah diaborsi.

Skandal Fukase dan Kyarya Pamyu Pamyu selingkuh dengan Saori (bawah) mewarnai hubungan mereka. ©aramajapan.comSkandal Fukase dan Kyarya Pamyu Pamyu selingkuh dengan Saori (bawah) mewarnai hubungan mereka. ©aramajapan.com

Walau kini Saori sedang pacaran dengan seorang aktor Jepang bernama Ikeda Dai, tapi rumor Saori jadi pihak ketiga masih tak surut. Selain Fukase, Kyarya Pamyu Pamyu juga tersangkut rumor skandal selingkuh.
Menurut Arama Japan, Kyarya Pamyu Pamyu rumornya pacaran diam-diam dengan idol aktor ganteng Tegoshi Yuya NEWS sambil jalin hubungan dengan Fukase. Kembali lagi, semua gosip ini belum ditanggapi oleh agensi bersangkutan.
Selanjutnya, Fukase Satoshi kembali mengunggah foto menarik di akun Twitternya. Entah kode atau lelucon, ia terlihat tidur sambil seorang pria berada di atas tubuhnya berusaha membuka kancing celana Fukase.
Cukup bikin heboh, hal itu membuat netizen beranggapan bahwa mungkin saja Fukase adalah seorang gay. Wah, makin melebar saja deh kisah cinta selebriti Jepang satu ini.

(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)

(ara/kkd)

Rekomendasi
Trending