Teaser Foto Taemin, SHINee Comeback 14 Oktober

Teaser Foto Taemin, SHINee Comeback 14 Oktober SHINee foto: KapanLagi.com®

Kapanlagi.com - Idol grup SHINee akhirnya comeback! Setidaknya pada 14 Oktober mendatang, SHINee siap untuk menyapa Shawol (fans SHINee) tercinta.
Dijadwalkan grup naungan agensi SM Entertainment ini akan merilis mini album kelima bertajuk EVERYBODY. Ini akan menjadi perilisan album ketiga SHINee di tahun 2013, wow, benar-benar tahun yang sibuk.


Meningkatkan antusias Shawol, SMTOWN akhirnya merilis teaser foto comeback untuk maknae Taemin melalui jaringan sosial media SNS mereka, seperti dilansir soompi.com.

Seperti yang diperkirakan, member SHINee akan mengusung gaya unik dan skill panggung mereka yang istimewa sehingga siap mencuri hati para Shawol sekali lagi.
Dijadwalkan SHINee akan tampil di panggung comeback untuk kali pertama pada 10 Oktober nanti melalui M! Countdown. Kini SHINee sedang sibuk dengan tur konser Arena mereka di Jepang, BOYS MEET U.
(soompi.com/aia)

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(soompicom/aia)

Rekomendasi
Trending