Shahrukh Khan dan Suhana Khan Dikabarkan Bakal Main Film Bareng, Pilih Genre Action-Thriller
Shahrukh Khan dan Suhana Khan © instagram.com/gaurikhan
Kapanlagi.com - Kabar kolaborasi Shahrukh Khan dan Suhana Khan di layar lebar semakin santer terdengar. Ayah dan anak ini disebut bakal main film bareng dan mereka memilih genre action-thriller untuk proyek perdana.
Tampaknya, rumor ini bukan sekadar gosip tanpa fakta. Dilansir dari Hindustantimes, Shahrukh disebut sudah menyepakati kerjasama dengan sutradara Sujoy Gosh untuk proyeknya bersama Suhana.
Advertisement
1. Banyak Adegan Kejar-kejaran
Jika tidak ada aral melintang, film perdana Suhana dengan Shahrukh Khan itu bakal mulai diproduksi pada Januari 2024 mendatang. Proses pra-produksi sudah dilakukan oleh sutradara Sujoy Gosh untuk kolaborasi bersama SRK dan anak keduanya itu.
"Bumbu aksinya akan berbeda dari film PATHAAN dan JAWAN. Yang ini bakal lebih ramping, dengan banyak aksi kejar-kejaran. Plot intinya bakal emosional dan berliku. Itulah mengapa Sujoy dipercaya jadi sutradaranya," ujar seorang sumber yang tak mau disebutkan namanya kepada Hindustantimes.com baru-baru ini.
(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)
2. Judul Film Sudah Ditentukan
Judul film kolaborasi Suhana dan Shahrukh Khan pun kabarnya sudah ditetapkan. Masih dari sumber yang sama, film itu bakal diberi judul KING, yang diduga sebagai penghormatan atas 'gelar' Shahrukh dari para fansnya, King Khan.
Meski statusnya sebagai ayah dan anak, namun Shahrukh dan Suhana bakal bekerja secara profesional. Pilihan genre-nya pun menjadi perhatian, karena Suhana debut dengan serial bergenre drama di salah satu platform online streaming.
Akankah rumor ini menjadi nyata? Kita tunggu lanjutannya di tahun 2024 nanti ya KLovers.
Yang Ini Nggak Kalah Hot!!!
10 Mitos di Industri Film Bollywood yang Kerap Dipercaya Banyak Orang, Ada yang Nggak Sesuai Faktanya
Film JAWAN Sukses Besar, Diprediksi Bakal Jadi Film Shahrukh Khan Terlaris Sepanjang Masa
Profil Muhammad Khan Pemeran Prasetyo dalam 'SUSUK: KUTUKAN KECANTIKAN’, Sempat Dapat Ucapan Selamat dari Shah Rukh Khan!
Trailer Film Baru Shahrukh Khan 'JAWAN' Ditonton 24 Juta Kali Dalam Satu Hari, Diprediksi Bakal Cetak Box Office
Shahrukh Khan Alami Kecelakaan Kala Syuting di Amerika, Jalani Operasi di Los Angeles
(Ramai kabar perceraian dengan Raisa, Hamish Daud sebut tudingan selingkuh itu fitnah.)
(hin/phi)
Advertisement
-
Teen - Fashion Hangout Pilihan Jam Tangan Stylish untuk Anak Skena yang Mau Tampil Lebih Standout
