Sarat Pesan Moral Film 'PUBER', Loyo di Jakarta
Kapanlagi.com - Sarat akan pesan moral, film PUBER garapan sutradara Ronggur dan Jongki Sihombing loyo kurang menarik peminat. Padahal film yang dibintangi Rizky Hanggono, Ryana Dea dan Andika Gumilang sebagai bintang utama patut untuk ditonton di tengah maraknya eksploitasi anak.Dalam film yang diproduseri Ade Asmarani merangkap sebagai pemain, pesan moral dalam film ini dikemas menarik. Bahwa popularitas bukanlah segalanya. Karena bagaimana pun seorang anak butuh kasih sayang keluarga. Ramainya anak – anak dan remaja belia mengejar popularitas di dunia hiburan jadi titik sentral sorotan.Sebagai pengalaman pertama sebagai produser mencoba untuk mengevaluasi kegagalan ini. Faktor promosi kemungkinan besar menjadi salah satu penyebabnya. Sebab film pertama digarap bersama Sihombing bersaudara ini sudah launching sejak tanggal 17 Juli lalu, tapi gregetnya tidak terasa."Untuk selanjutnya kita akan coba mulai promo di berbagai kota besar, seperti – Cirebon, Semarang, Yogyakarta, Malang, Surabaya dan beberapa kota besar lainnya. Kita memang menargetkan usia 13 plus jadi di film ini sama sekali tidak ada adegan sensualitas," ungkap AdeBintang sinetron CINDERELLA, BUNGA MALAM, POCONG 1 – 2 dan beberapa sinetron lainnya ini mengaku pada awalnya sangat pede pingin membuat film yang lain pada yang lain. "Tapi mungkin kita harus realistis dengan kondisi sekarang ini," ujarnya.Â
(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)
(kpl/wwn/dar)
Darmadi Sasongko
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Mau Foto Astetik? Kamera Mini Andalan Anak Skena yang Lagi Viral Ini Patut Dicoba
-
Teen - Fashion Hangout Pilihan Jam Tangan Stylish untuk Anak Skena yang Mau Tampil Lebih Standout
