Ceritakan Kisah Awal Menjadi Raja Hutan, 'MUFASA: THE LION KING' Dipastikan Rilis Akhir Tahun Ini

Ceritakan Kisah Awal Menjadi Raja Hutan, 'MUFASA: THE LION KING' Dipastikan Rilis Akhir Tahun Ini
IMDb

Kapanlagi.com - Ditulis oleh Angelia Leony Van Augista

Pada Senin (29/4) kemarin, Walt Disney Studios resmi merilis teaser trailer pertama untuk live-action MUFASA: THE LION KING. Film ini merupakan prekuel dari THE LION KING yang telah tayang di tahun 2019 lalu, yang diadaptasi dari versi animasi THE LION KING 1994.

MUFASA: THE LION KING digarap oleh Barry Jenkins selaku sutradara dan Jeff Nathanson sebagai scriptwriter dari film tersebut. Film ini menggandeng para pengisi suara di film pertamanya dan juga para pengisi suara baru, seperti Blue Ivy Carter yang merupakan putri sulung Beyonce.

Simak informasinya di bawah ini yuk, KLovers!

1. Sinopsis

IMDb

MUFASA: THE LION KING mengisahkan tentang masa kecil Mufasa dengan berbagai petualangannya dan bagaimana ia akhirnya menjadi raja Pride Lands. Film ini juga menggali lebih dalam mengenai masa kecil Mufasa yang dihabiskan bersama saudaranya, Taka, yang akan lebih dikenal sebagai Scar dan merupakan musuh utamanya di masa depan.

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

2. Para Pengisi Suara

YouTube: SBNEnter

Aaron Pierre sebagai Mufasa
Kelvin Harrison Jr sebagai Taka/Scar
Billy Eichner sebagai Timon
John Kani sebagai Rafiki
Seth Rogen sebagai Pumbaa
John Kani sebagai Rafiki
Tiffany Boone sebagai Sarabi
Thandiwe Newton sebagai Eshe
Lennie James sebagai Obasi
Mads Mikkelsen sebagai Kiros
Blue Ivy Carter sebagai Kiara

3. Tanggal Rilis

IMDb

Walt Disney resmi mengumumkan MUFASA: THE LION KING akan rilis di bioskop pada 20 Desember 2024 mendatang.

(Di usia pernikahan 29 tahun, Atalia Praratya gugat cerai Ridwan Kamil.)

Rekomendasi
Trending