Hii... Ada Hantu Badut di Red Carpet Grammy Awards
Diterbitkan:
Shawn Crahan
@ fameflynet.com
Kapanlagi.com - Di ajang Grammy Awards 2014 ini, sebagian besar orang tampak ceria dan penuh senyum. Tapi ternyata tak semua, karena ada satu sosok menyeramkan dan murung di salah satu sudut karpet merah.
Tenang, walau penampilannya terlihat menyeramkan, namun dia sama sekali bukan hantu. Pria itu tak lain adalah pentolan Slipknot, Shawn Crahan, yang seperti biasanya, muncul dengan penampilan ala badut.
Ada hantu di red carpet @ dailymail.co.uk
Dan untuk ajang Grammy Awards tahun ini, dia memilih topeng badut yang terlihat kumal dan kotor. Matanya yang sipit dan tawa 'abadi' yang menakutkan itu memang membuatnya tampak seperti hantu, atau setidaknya sosok teroris yang siap menyerang siapa saja.
Rambut merahnya yang gimbal itu juga membuatnya jauh dari kesan lucu, yang biasanya tampak dari sosok badut. Dan bagaimanapun, topeng seramnya itu terlihat kontras dengan tuksedonya yang sangat rapi, lengkap dengan bros bunga di dada kiri.
Meski pemandangan itu terlihat aneh, namun teman-teman dekat Shawn sama sekali tidak canggung dengan penampilan ini. Beberapa orang bahkan sempat berfoto bersama dengan Shawn.
Jangan Lewatkan!!!
(Duh! Onad lagi-lagi terjerat kasus narkoba dan diamankan pihak kepolisian.)
(dai/ris)
Riswinanti Permatasari
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Deretan Aksesori yang Bikin Gadget Gen Z Makin Ciamik, Wajib Punya Nih!
