Kylie Minogue Istirahat Sehari Untuk Pesta

Kapanlagi.com - Di tengah aktifitas super sibuknya, penyanyi pop asal Australia Kylie Minogue akan merayakan hari ulang tahunnya ke-40 yang jatuh pada Rabu, 28 Mei, dengan makan malam bersama keluarga di Jerman. Pelantun hit The Spinning Around yang saat ini disibukkan dengan konser tur dunia, KYLIEX2008 itu, untuk sementara 'berhenti' untuk menandai hari ulang tahunnya itu. Pada hari yang langka ini bintang yang pernah mengidap kanker payudara itu akan mendatangkan orang tuanya, Ron dan Carol, yang saat ini sedang menuju Jerman langsung dari Australia negara asalnya. Saudara perempuannya, bintang Dannii Minogue, juga turut serta dalam perayaan itu.Meski demikian, mantan pacar aktor Oliver Martinez itu hanya meluangkan waktu sehari saja untuk keluarganya, karena pada Kamis, 29 Mei besuk, dirinya harus kembali melanjutkan konser KYLIEX2008 di kota Munich, Jerman. Minogue sendiri telah mengawali perayaan ulang tahunnya pada minggu lalu (23 Mei) dengan berpesta sepanjang malam di Yunani, bersama lebih dari 100 orang tamu. 

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(kpl/dar)

Rekomendasi
Trending