Rumah Amy Winehouse Dirampok
Kapanlagi.com - Pulang dari berlibur, orang biasanya berharap bisa merasa lebih fresh dan siap mengerjakan tugas-tugas harian berikutnya. Tapi tidak untuk Amy Winehouse yang baru saja pulang dari liburannya di Karibia. Bagaimana tidak, sesampainya di rumah ia menemui rumahnya telah dibobol maling.Beberapa waktu yang lalu dikabarkan bahwa liburan panjang yang diambil penyanyi yang sering terlibat masalah ini telah membuatnya merasa lebih 'sehat' dan siap untuk kembali berkarya. Ia bahkan sudah meminta untuk dibuatkan jadwal rekaman di studio bersama para musisi pendukungnya.Sayangnya, rencana itu harus sedikit berantakan karena tepat sebelum Amy tiba di rumah, beberapa pencuri berhasil masuk dan mengambil banyak barang berharga. Setidaknya sebuah televisi flat screen, lima buah gitar serta seperangkat alat rekam digital raib dibawa lari.Amy sempat merasa shock akan kejadian ini terutama karena beberapa dari gitar yang dicuri itu memiliki nilai pribadi yang tak bisa digantikan. Sejauh ini belum ada tersangka namun pihak kepolisian masih terus mencari tahu pelaku tindakan kriminal ini.Â
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(ctm/roc)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
