Biasa Tampil Dewasa, Ini 7 Potret Prewed Fay Nabila yang Manglingi - Kenakan Kemben Jawa Bikin Pesonanya Keluar

Penulis: Editor KapanLagi.com

Diterbitkan:

Biasa Tampil Dewasa, Ini 7 Potret Prewed Fay Nabila yang Manglingi - Kenakan Kemben Jawa Bikin Pesonanya Keluar
Potret Prewed Fay Nabila (Credit: Instagram/ruangphotoworks)

Kapanlagi.com - Nama Fay Nabila tentu sudah tak asing lagi bagi publik. Dia dikenal sebagai dancer cilik yang mengawali karier lewat ajang INDONESIA MENCARI BAKAT (IMB). Setelah belasan tahun berlalu, kini dia sudah tumbuh menjadi perempuan dewasa yang siap melepas masa lajang.

Baru-baru ini, Fay Nabila melakukan prewed bersama Rama, calon suaminya. Penampilan Fay Nabila yang manglingi dalam balutan kemben Jawa pun berhasil memukau para netizen. Video dokumentasi prewed itu langsung banjir pujian.

Nah, penasaran dengan potret prewed Fay Nabila yang manglingi? Yuk, simak informasi selengkapnya berikut ini.

1. Potret Prewed Fay Nabila

Potret Prewed Fay Nabila (Credit: Instagram/ruangphotoworks)

Fay Nabila awalnya dikenal sebagai dancer cilik lewat ajang IMB 2010. Dia juga sempat melebarkan sayap sebagai aktris hingga penyanyi dalam girl group 'Girls Girls'.

Setelah belasan tahun berlalu, dia telah tumbuh menjadi perempuan dewasa yang siap menikah. Baru-baru ini, Fay Nabila dan Rama sang calon suami melakukan prewedding untuk menyongsong hari bahagianya.

2. Menahan Dingin di Bromo

Potret Prewed Fay Nabila (Credit: Instagram/ruangphotoworks)

Diketahui bahwa sesi pemotretan Fay Nabila dan Rama dilakukan di Bromo. Perjuangan untuk mendapatkan view yang indah tentu tidak mudah. Dia harus menahan dingin dalam balutan baju tradisional Jawa yang cukup terbuka. Di sela-sela proses pemotretan, terlihat bahwa Rama berusaha menghangatkan calon istrinya dengan selimut. So Sweet banget ya, KLovers!

3. Kenakan Kemben Jawa

Potret Prewed Fay Nabila (Credit: Instagram/ruangphotoworks)

Sebagai orang Surabaya, Fay Nabila memilih untuk mengenakan kemben Jawa dalam pemotretan prewedding. Warna yang dipilih adalah hijau dan emas dengan bawahan jarik berwarna cokelat. Sang suami pun tampak gagah dalam balutan baju tradisional dengan warna senada.

4. Pesonanya Keluar

Potret Prewed Fay Nabila (Credit: Instagram/ruangphotoworks)

Video yang dibagikan oleh akun Instagram ruangphotoworks itu langsung banjir pujian. Pesona Fay Nabila memang begitu terpancar. Konsep pemotretan tersebut membuat sepasang calon pengantin itu terlihat seperti raja dan ratu.

5. Fay Nabila yang Manglingi Banget

Potret Prewed Fay Nabila (Credit: Instagram/ruangphotoworks)

Kecantikan Fay Nabila memang tak perlu diragukan lagi. Namun, penampilannya dalam balutan kemben dan tata rias Jawa kali ini memang agak berbeda. Potret Fay Nabila yang manglingi banget membuat para netizen terpesona. Ada pula yang tidak menyangka jika perempuan yang ada dalam video dokumentasi prewedding itu benar-benar Fay Nabila.

6. Romantis dan Serasi Banget

Potret Prewed Fay Nabila (Credit: Instagram/ruangphotoworks)

Potret prewedding Fay Nabila terlihat begitu kental dengan nuansa yang romantis. Mereka juga terlihat begitu serasi. Padahal, sebelumnya Fay Nabila tak terlihat menunjukkan kedekatan dengan sang kekasih di media sosial. Oleh karena itu, rencana pernikahan keduanya pun bisa dibilang cukup mengejutkan.

7. Sudah Tunangan

Potret Tunangan Fay Nabila (Credit: Instagram/ruangphotoworks)

Sebelumnya, Fay Nabila dan Rama sudah menggelar acara tunangan pada 14 Januari 2023 di Grand Empire Palace Hotel Surabaya. Acara tersebut digelar secara intim dan hangat dengan kehadiran keluarga serta kerabat dekat. Dengan melakukan prewed, berarti mereka sudah semakin dekat dengan rencana pernikahan.

Nah, KLovers, itulah potret prewed Fay Nabila yang manglingi saat kenakan kemben Jawa.

Rekomendasi
Trending