Choky Sitohang Tak Paksakan Bakat Anak

Choky Sitohang Tak Paksakan Bakat Anak Choky Sitohang @ Foto: KapanLagi.com®

Kapanlagi.com - Menjadi seorang ayah merupakan kebahagiaan yang tak ternilai bagi semua orang. Tak terkecuali bagi presenter kondang Choky Sitohang. Setelah dikaruniai seorang putri, Choky kini juga harus fokus memantau pertumbuhan anaknya."Oh ya, saya dan istri saya bertugas memberi mentoring ke anak saya, memberikan pendidikan, dan memberikan bimbingan agar talenta bersinar. Selebihnya anak saya memutuskan sendiri. Ya kita hanya memberi pembekalan," ungkap Choky.Dijumpai dalam acara preskon Grand Final Miss Celebrity Indonesia 2011, Choky dengan bangga berkisah soal putrinya yang semakin hari semakin pandai. Namun, untuk bakat anaknya, Choky dan istri hanya memberikan pengetahuan saja, mereka tidak akan memaksa anak harus menjadi seperti yang orang tua inginkan."Anak saya ekspresif, kalau difoto dia bisa fokus liat kamera. Dia juga sudah mulai ngoceh. Ya ini kemampuan yang pas, tapi terlalu dini menyimpulkan bakat dia," kata Choky dalam acara yang digelar di SCTV Tower, Senayan beberapa waktu yang lalu. 

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(kpl/dis/dew)

Rekomendasi
Trending