Jawaban Romantis Kevin Aprilio Ditanya Vicy Melanie Soal RUU Permusikan
Kevin Aprilio - Vicy Melanie. Credit: instagram.com/kevinaprilio diambil 04/02/2019 pukul 20.47
Kapanlagi.com - Pasangan Kevin Aprilio dan Vicy Melanie sekarang ini memang tampak semakin lengket dan mesra. Bagaimana tidak, mereka memang sudah siap untuk melangkah ke jenjang yang lebih serius yaitu pernikahan.
Pada akun Instagram masing-masing, pasangan ini tak segan untuk pamerkan kemesraan di hadapan para followers. Mulai dari makan malam hingga liburan ke luar negeri bareng.
Nah, belakangan ini ramai dibahas soal RUU Permusikan yang menimbulkan pro dan kontra. Kevin sempat menuliskan sebuah percakapan romantis dirinya dan Vicy membahas tentang draft peraturan itu. Penasaran seperti apa?
Advertisement
1. Percakapan RUU Permusikan
Dalam postingan terbarunya, Kevin mengunggah sebuah potret dirinya dan sang calon istri yang tampaknya sedang mengobrol di depan sebuah piano. Foto itu lantas dihiasi Kevin dengan caption percakapan romantis bahas RUU Permusikan.
Vicy: "Sayang, musisi-musisi lagi ributin soal RUU Permusikan tuh, menurut kamu bagaimana?
Kevin: "Menurut aku selama aku bisa main piano ditemani kamu. Santai saja sih apapun keputusan para musisi-musisi/DPR."
(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)
2. Kunjungi Pameran Wedding
Sebelumnya, Kevin sendiri memang telah melamar sang kekasih saat keduanya liburan di Korea Selatan. Kini, nampaknya Kevin dan Vicy tengah sibuk mempersiapkan pernikahan mereka.
Dalam berbagai wawancara, keduanya memang mengaku ingin bisa menikah di tahun 2019 ini. Nah, belum lama ini, pasangan tersebut sempat berkunjung ke sebuah pameran wedding dari Bride Story yang sudah jadi langganan banyak artis tanah air.
3. Duduk di Pangkuan Kevin
Dalam postingan di Instagram miliknya, Kevin mengunggah video dirinya tengah memainkan alat musik piano. Namun, yang jadi perhatian adalah kehadiran sang calon istri yakni Vicy Melanie tengah duduk di pangkuan Kevin. Mesra banget ya!
Postingan video itu ditemani dengan caption, "Bulan Februari. Bulan penuh kasih sayang," tulis Kevin.
ÂÂÂÂA post shared by Kevin Aprilio (@kevinaprilio) on Feb 1, 2019 at 1:43am PSTView this post on InstagramÂ
Sudah Baca?
Balasan Vicy Melanie Calon Istri Kevin Aprilio Dikomentari Soal Penampilan
Jelang Valentine, Kevin Aprilio Main Piano Sambil Pangku Calon Istri
Widy Vierratale Tak Tertarik Ikuti Jejak Kevin Aprilio yang Segera Menikah, Kenapa?
Kaget Dilamar, Pacar Kevin Aprilio Nangis Lebay Sampai Tak Bisa Kontrol Muka
Cerita Kevin Aprilio Lamar Kekasih, Romantis Bak Drama Korea
(Ramai kabar perceraian dengan Raisa, Hamish Daud sebut tudingan selingkuh itu fitnah.)
(kpl/ssm)
Gogor Subyakto
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Mau Foto Astetik? Kamera Mini Andalan Anak Skena yang Lagi Viral Ini Patut Dicoba
-
Teen - Fashion Hangout Pilihan Jam Tangan Stylish untuk Anak Skena yang Mau Tampil Lebih Standout
