Jessica Iskandar Akui Pernah Selingkuh, Richard Kyle Naik Pitam

Jessica Iskandar Akui Pernah Selingkuh, Richard Kyle Naik Pitam
Jessica Iskandar mengaku pernah selingkuh © KapanLagi.com/Budy Santoso 

Kapanlagi.com - Jessica Iskandar dan Richard Kyle memang sudah bertunangan. Namun baru-baru ini, ibu satu anak itu sempat mengakui soal perselingkuhannya.

Kendati demikian, wanita yang akrab disapa Jedar itu menegaskan kalau perselingkuhan tersebut terjadi beberapa tahun silam. Saat itu dirinya belum mengenal Richard Kyle dan masih berpacaran dengan pria asal Spanyol.

"Itu dulu waktu zaman masih muda ya. Nonton aja deh Youtube-nya," ujar Jessica Iskandar, saat ditemui di gedung Trans TV, Jakarta Selatan, Selasa (15/10/2019).

1. Cuma Teman Dekat

Jedar yang saat itu masih remaja, sempat tergoda untuk menjalin hubungan dengan pria lain karena LDR. Namun, ia mengaku kalau mereka tidak sampai berpacaran melainkan hanya teman dekat.

"Nggak selingkuh-selingkuh banget itu teman dekat, tapi ya kayak cuma masih dalam satu pergaulan juga," jelasnya.

(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)

(Ramai kabar perceraian dengan Raisa, Hamish Daud sebut tudingan selingkuh itu fitnah.)

Rekomendasi
Trending