Kaburnya Arumi Bachsin Akibat 'Gejolak Asmara'

Kaburnya Arumi Bachsin Akibat 'Gejolak Asmara' Arumi Bachsin

Kapanlagi.com - Gejolak asmara antara artis Arumi Bachsin dengan pesinetron Miller menjadi penyebab utama, artis yang baru menginjak remaja itu kabur dari rumah. Apalagi kedua orang tuanya, kurang memahami perasaan keduanya.Menurut Sekretaris Komisi Perlindungan Anak (Komnas PA) Aries Merdeka Sirait, gejolak remaja Arumi menuntut kedewasaan dari orang tuanya. Sementara orang tuanya tidak memahami perasaan hatinya, sehingga merasa tidak difasilitasi dan memilih kabur dari rumah."Saya kira itu gejolak remaja saja. Saya dulu juga sering lari dari rumah, nah itu tadi saat sudah besar kan nggak bisa diciumi sama ibunya lagi seperti kecil dulu. Sama bapak saya juga nggak bisa dicium lagi kalau sudah besar gini, nah pemahaman itu tidak dipunyai oleh orang tua saat ini," ujar Aries saat ditemui di Kantor Komnas PA Pasar Rebo, Jakarta Timur, Selasa (18/5)."Untuk para ibu bapak sekarang pahamilah anak. Jangan anggap anak 16 tahun sekarang ini seperti Balita," sambung Aris menegaskan.Lebih lanjut Aries, menuturkan, dalam satu atau dua hari ini, Arumi akan pulang ke rumah dan kembali berkumpul dengan orang tuanya."Ia sudah mau pulang, kita sudah jelaskan ke Arumi juga sama ibunya, tadi ada komunikasi juga sama ibunya. Jadi disambungkan komunikasinya yang selama ini tidak komunikatif," terang Aries."Satu dua hari ini, karena malam ini tidak mungkin dilakukan. Jadi pokoknya minggu ini harus pulang lah, pokoknya dia harus hidup seperti biasanya," sambung Aries.  

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(kpl/buj/dar)

Rekomendasi
Trending