Kafe Bukan Bisnis Pertama Marcell Chandrawinata
Marcell Chandrawinata
Kapanlagi.com - Selebriti Indonesia nampaknya sadar pentingnya memiliki bisnis sampingan. Demikian pula Marcell Chandrawinata, yang memilih kuliner sebagai mata pencaharian sampingan.
Adik kandung Nadine Chandrawinata itu belum lama ini membuka sebuah kafe. Menurutnya, yang pertama kali memulai bisnis ini kakaknya. Bisnis itu pun bukan yang pertama untuk kakak-beradik selebriti tersebut.
"Pertama kali (yang) mulai Nadine, buka kafe di Panglima Polim, dan aku pending semua supaya enggak ke mana-mana dulu. Kita pertama buka di Singapura, kita buka small shop-nya. Di Indonesia baru large shop-nya," ujar Macell, Senin (26/11/2012) di FX Sudirman, Jakarta.
Karena kesibukan dalam menjalankan bisnis baru itu, Marcell pun memutuskan untuk tidak menerima job syuting. Hal itu bertujuan agar dia bisa fokus.
"Aku dikasih kesempatan tiga sampai enam bulan untuk jalanin bisnis. Dari September udah berhenti syuting-syuting, nanti grand launching bulan Januari," pungkas Marcell yang juga membuka bisnis pakaian.
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(kpl/hen/rea/dar)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
