Kangen Indonesia, Acha Sinaga Ingin Ajak Anak Berburu Jajanan Kaki Lima

Penulis: Editor KapanLagi.com

Diperbarui: Diterbitkan:

Kangen Indonesia, Acha Sinaga Ingin Ajak Anak Berburu Jajanan Kaki Lima
Acha Sinaga (credit: instagram.com/achasinaga)

Kapanlagi.com - Acha Sinaga jadi salah satu selebriti Tanah Air yang memilih untuk menetap di luar negeri pasca menikah. Ya, tak lama setelah dipersunting Andy Ambarita tahun 2017, Acha dan sang suami tinggal di Australia.

Walaupun tinggal di luar negeri, Acha dan keluarga masih kerap pulang ke Indonesia. Namun sayang, hal itu sudah tak bisa mereka lakukan selama 1 tahun belakangan akibat pandemi Covid-19.

1. Kangen Indonesia

credit: instagram.com/achasinaga

Dalam postingan instagramnya beberapa waktu lalu, Acha Sinaga mengungkapkan harapannya untuk bisa segera berkunjung ke kampung halaman. Ia juga punya keinginan mengajak sang putra menikmati suasana sambil menikmati jajanan kaki lima.

"Semoga dalam waktu dekat bisa ngajak Lucas nongkrong depan gerobak abang-abang makan mi ayam baso beneran ya nak. Kangen banget Mama ke Indonesia," tulisnya.

(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)

2. Pandemi Belum Berakhir

Pandemi Covid-19 masih belum berakhir. Meski vaksin sudah mulai didistribusikan, kita tetap harus disiplin mematuhi protokol kesehatan. Mulai dari memakai masker, rajin mencuci tangan dengan sabun, menjaga jarak dan menghindari kerumunan orang.

Dengan disiplin menerapkan protokol kesehatan, kita bukan cuma melindungi diri sendiri tetapi juga orang-orang di sekitar. Yuk saling menjaga!

(Ramai kabar perceraian dengan Raisa, Hamish Daud sebut tudingan selingkuh itu fitnah.)

Rekomendasi
Trending