Keluarga Cici Paramida Bantah Soal Pisah Ranjang
Kapanlagi.com - Keterangan yang diberikan oleh Ahmad Suhaebi, usai menjalani pemeriksaan di Polres Bogor, Senin (15/6) malam, mengungkapkan jika dirinya telah menjalani pisah ranjang dengan Cici Paramida sejak sekitar 1,5 bulan lalu. Namun keterangan yang mengejutkan publik itu, dibantah dan dinilai mengada-ada oleh keluarga penyanyi pemilik nama asli Hamidah Idham itu.Tante Rosita yang berkapasitas mewakili pihak keluarga, dalam konferensi pers di kediaman Cici di Jl. Swasembada, Tanjung Priok, Jakarta Utara, Selasa (16/6) itu, secara implisit membantah pernyataan pengusaha rokok asal Jawa Tengah itu. Karena dalam keseharian Ebi masih pulang ke rumah, menjalani kewajibannya, dan hanya sesekali saja berada di luar kota."Sebenarnya untuk masalah pisah ranjang, si Ebi masih sering pulang ke rumah sekitar jam 3 malam. Pernah nggak pulang dua hari atau satu hari. Ya mungkin benar juga kalau pisah ranjangnya dari situ," ungkap Rosita membantah.Rosita juga menolak jika pisah ranjang itu dijadikan pembenaran tindakan Suhaebi kepada keponakannya. Karena sebelum kejadian itu berlangsung, Cici sudah menaruh curiga dengan tingkah laku ayah empat anak dari pernikahan sebelumnya itu. Namun demikian Ita, menolak menjelaskan kecurigaan Cici dan berjanji putri pasangan HM. Idris Makmun dan Hj. Rosnaeni itu akan berbicara langsung pada media. "Sebelum masalah ini, sudah ada kecurigaan. Nanti mbak Cici yang akan bicara," tegas perempuan yang mengaku ikut sibuk mempersiapkan pernikahan keponakannya saat di Arab Saudi itu.  Â
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(kpl/gum/dar)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
