Khrisna Mukti Ngaku Benci Infotainment

Kapanlagi.com - Permasalahan yang dialami Khrisna Mukti yang disebabkan tayangan infotainment menyisakan rasa marah pada bintang ini. Khrisna yang ditemui di kantor pengacaranya di kawasan Bukit Duri, Jaksel Jumat (18/07/08) awalnya menolak diwawancara oleh wartawan. Namun pada akhirnya, Khrisna bersedia bicara dan mengungkapkan kekecewaanya pada infotainment. "Silahkan boikot gue aja deh, nggak ada gue juga nggak masalah kan? Untuk preskon sekarang gue tutup mulut. Gara-gara masalah ini, ibarat kate lo-lo pade ngebunuh gue. Lo baru pada minta maaf. Job gue hilang, hidup gue hancur," ungkap Khrisna sebelum masuk ke kantor pengacaranya, Adnan Assegaff.Tapi setelah keluar dari kantor Adnan, Khrisna akhirnya bersedia buka mulut dan mengungkapkan kekecewaaannya. "Gue benci sama infotainmnet, karena infotainment menayangkan nomor telepon gue. Dan Itu satu-satunya nomor yang ditayangkan infotainment, yaitu nomor gue. Itu satu hal yang paling menyakitkan buat gue. Waktu dulu gue diberitakan kawin dengan sesama jenis di Belanda, gue nggak masalah. Silahkan, gue masih mau di wawancara sama temen-temen infotainment. Tapi ini yang paling menyakitkan, nomor gue ditayangin," ungkapnya. Walau yang berulah menayangkan nomor Khrisna hanya beberapa tayangan infotainment, namun bagi bintang AKU INGIN PULANG ini semua infotainment sama saja baginya. "Nggak peduli, I dont care, gara-gara nila setitik rusak susu sebelanga. Kalau memang kalian teman, kenapa kalian bunuh gue dari belakang," ungkap Khrisna saat ditanya soal bukan semua infotainment yang menayangkan nomor teleponnya.Untuk saat ini, Khrisna mengaku lebih banyak pasrah, bahkan jika dia harus keluar dari dunia hiburan sekalipun. "Gue pasrah aja sama Allah. Yang pasti sekarang gue harus mulai dari nol lagi dengan umur gue yang udah segini. Gara-gara kalian, ada pembunuhan karakter, gue kehilangan job banyak. Dan gue harus ganti nomor telepon, karena gue banyak mendapat teror," tambahnya. 

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(kpl/hen/erl)

Rekomendasi
Trending