Maia Bantah Putus Kerja Dengan Sony BMG

Maia Bantah Putus Kerja Dengan Sony BMG Maia Estianty

Kapanlagi.com - Penyanyi Maia Estianty membantah jika proses produksi lagu Sang Juara, yang dinyanyikan Duo Maia mengundang protes keberatan dari pihak Sony BMG. Konon akibatnya lagu yang berisi lirik membakar semangat tersebut tidak memperoleh izin."Ada perizinan sendiri, lagu-lagu aku semuanya sudah ada permisinya. Tapi untuk lagu ini khusus untuk atlet," demikian ungkap mantan istri Ahmad Dhani ini membantah.Maia juga membantah adanya kabar, bahwa dirinya tidak lagi menjalin kerja sama Sony BMG. Ibu tiga anak mengaku tidak ada masalah dengan perusahaan rekaman ternama itu."Oh nggak, kalau saya tetap di Sony, tapi artis-artis saya yang di bawah saya lain lagi," terangnya. "Nggak lah (putus kerja sama, red) kemarin baru rapat dengan Sony," pungkas sambil berjalan pergi.Selasa (3/11), di Wisma Mulia, Gatot Subroto, Jakarta Selatan, Maia melaunching sebuah video klip video call dengan menggunakan fasilitas Telkomsel 3G. Hasil penjualan lagu tersebut akan disumbangkan sepenuhnya untuk pembinaan atlet Indonesia.  

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(kpl/hen/dar)

Rekomendasi
Trending