Maryam Supraba Tak Ingin Manfaatkan Nama Besar Rendra
Kapanlagi.com - Ada sebuah nama yang menarik untuk diamati saat melihat pra-pementasan teater 'Nyai Ontosoroh', yaitu Maryam Supraba. Namanya terdengar masih asing, padahal gadis kelahiran Bandung itu sudah tiga kali naik pentas teater.
Mungkin tak banyak orang tau bahwa ia adalah putri bungsu penyair 'Si Burung Merak', W.S Rendra. Namun demikian, baginya, tampil di atas panggung tak ditentukan oleh siapa dia. Melainkan, bagaimana ia mampu menampilkan performa yang sebaik-baiknya.
"Apapun itu, aku melakukan ini dan terpilih di sini bukan karena saya anaknya Rendra. Tapi sutradara menilai kalau saya layak tampil di sini. Dan ayah baru tahu kemarin malam, setelah lolos casting. Itupun bukan aku yang kasih tahu," tutur Maryam, yang akrab dipanggil Mei ini, saat disambangi di Goethoe House, Menteng, Jakarta belum lama.
Bagi anak bungsu dari 11 bersaudara, nama besar ayahnya sama sekali tidak mempunyai pengaruh apapun. "Biasa saja , tuh," ujarnya ringan.
Advertisement
Hanya saja, kata dia, ayahnya merupakan sosok seniman yang sangat jujur akan karya-karyanya. Dan Rendra, dinilainya figure yang mempunyai wawasan dan pengetahuan yang luas. "Itu yang aku ingin tiru," pujinya.
Awalnya Mei sama sekali tidak berpikir akan terjun di dunia teater, dia sebelumnya lebih cenderung memilih menyanyi. "Karena aku bukan pemain yang bagus, tapi aku penonton yang setia di pentas teater," akunya.
Kecintaannya pada dunia teater bermula saat dia diperkenalkan dan 'dipaksa' oleh sang ayah untuk ikutan teater di 'Bengkel Teater Rendra'. Dengan segala bujuk rayu dan dukungan dari sang ayah, jadilah Mei akhirnya berkecimpung pula di dunia teater.
"Dan sekarang aku berterimakasih kepada ayah, yang telah memperkenalkan aku pada dunia teater, walau agak terlambat karena aku mulai dari usia 27 tahun," tutur Mei, yang sekarang berusia 28 tahun.
"Karena di dunia teater usia bukanlah satu kendala, asal bisa main kita bisa main sampai kapanpun. Hidup ini hanya sekali, jadi jangan mudah berkecil hati dan manfaatkan semaksimal mungkin," imbuhnya.
(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)
(wwn/bun)
Anton
Advertisement
