Sidang Kasus Gary Iskak Ditunda

Kapanlagi.com - Persidangan kasus kepemilikan sabu-sabu seberat 0,3 gram dengan terdakwa bintang film dan pesinetron Gary Iskak (33) yang seharusnya berlangsung di Pengadilan Negeri Jakarta Barat, Rabu siang (2/1) ditunda. Namun demikian Jaksa Penuntut Umum (JPU) Alfond Tilaar di Jakarta, Rabu (2/1), mengatakan hingga kini pihaknya belum bisa memastikan sampai kapan sidang itu ditunda.Alfond menjelaskan, persidangan kasus Gary ditunda karena ada beberapa persoalan yang menyebabkan tahanan di Lembaga Pemasyarakatan (LP) Tangerang tidak bisa didatangkan ke pengadilan untuk menjalani persidangan."Itu ditunda, tidak ada tahanan dari LP Tangerang yang hari ini disidang. Yang tahu persis alasannya pihak LP, tetapi menurut informasi yang saya terima tahanan belum bisa keluar dari LP," katanya.Menurut Alfond, agenda persidangan kasus Gary hari ini seharusnya pemeriksaan saksi dan kepastian penetapan pengacara Gary.Ia juga menambahkan, pada pelaksanaan sidang berikutnya pihaknya berencana menghadirkan tiga hingga empat orang.Sementara itu Panitera Pengganti sidang, Iyus Yusuf mengatakan sampai pukul 15.00 WIB ini pihaknya belum menerima pemberitahuan pembatalan sidang dari JPU."Rencananya tahanan datang hari ini, kami sifatnya menunggu. Kalau JPU dan terdakwa ada maka akan disidangkan," katanya.Iyus mengatakan jika sidang akhirnya ditunda maka pihaknya harus membuat penetapan jadwal sidang lagi."Kalau memang ditunda saya harus lapor ke hakim lalu membuat penetapan baru. Biasanya berselang satu hari atau satu pekan," katanya.Gary, yang lulusan program diploma tiga sebuah akademi di Amerika Serikat, ditangkap polisi di jalan arteri Pondok Indah, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan pada 21 September 2007 pukul 00.15 WIB.Aparat Polres Jakarta Barat yang sedang melakukan penyisiran menangkapnya setelah menemukan bungkusan berisi shabu-shabu seberat 0,3 gram di dalam tempat pewangi di mobilnya. Di mana saat itu Gary sedang dalam perjalanan pulang ke rumahnya di kawasan Bintaro, Tangerang, Banten, setelah syuting di TMII.   

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(kpl/dar)

Rekomendasi
Trending