Tinggal Bersama Anak, Baim Wong Nikmati Peran Ayah dan Ibu Sekaligus - Proses Cerai dengan Paula Verhoeven Berlanjut
Diterbitkan:
Cerita Baim Wong nikmati peran ayah dan ibu untuk anak (credit: Instagram.com/baimwong/)
Kapanlagi.com - Di tengah proses gugatan cerai, Baim Wong berbagi cerita tentang aktivitasnya yang kini menikmati peran sebagai ayah dan ibu. Sebelumnya, ia telah melanjutkan gugatan cerai terhadap Paula Verhoeven.
Saat ditemui di Pengadilan Agama pada, Rabu, (15/1/2025), Baim Wong terlihat tak banyak berbicara mengenai perceraiannya dengan sang istri. Rupanya, aktor sekaligus Youtube ini ingin menjalani proses tersebut lebih tenang.
Sebelumnya, Baim Wong baru saja berduka usai kehilangan sosok ayah tercinta, Johnny Wong. Terlepas dari itu, Baim Wong kini fokus pada tanggung jawabnya sebagai orang tua untuk kedua putranya, Kiano Tiger Wong dan Kenzo Eldrago Wong.
Advertisement
1. Baim Wong Ungkapkan Ingin Lebih Tenang dalam Proses Cerai
Baim Wong mengungkapkan harapannya untuk menjalani proses perceraian dengan Paula Verhoeven lebih tenang dan damai. Terutama setelah kepergian ayahnya pada 7 Januari 2025. Dalam pernyataannya, Baim menegaskan bahwa ia melanjutkan gugatan cerai dengan Paula.
"Semenjak papa meninggal, saya ingin lebih tenang. Nggak mau ada rasa gimana-gimana," kata Baim Wong saat ditemui di Pengadilan Agama Jakarta Selatan, Rabu (15/1/2025), seperti dilansir dari liputan6.com.
(Ammar Zoni dipindah ke Nusakambangan dan mengaku diperlakukan bak teroris.)
2. Fokus Merawat Anak
Baim Wong kini memilih mengutamakan perannya sebagai orang tua untuk Kiano Tiger Wong dan Kenzo Eldrago Wong. Kehangatan kebersamaan ayah dan anak selebriti ini kerap terlihat di media sosial. Selain itu, Kiano dan Kenzo lebih sering tinggal bersama Baim Wong.
"Apa pun yang terjadi, kita harus bertanggung jawab, entah itu salah atau benar. Saya tidak bisa menilai," sambungnya.
3. Nikmati Peran Ayah dan Ibu
Baim Wong kini menjalani peran ganda sebagai ayah sekaligus ibu bagi kedua putranya, Kiano Tiger Wong dan Kenzo Tiger Wong. Dalam perjalanan ini, ia merasakan pengalaman yang mengubah cara pandangnya, terutama saat berperan sebagai sosok ibu. Selain itu, meski tengah menghadapi proses perceraian, Baim Wong tetap menghargai keberadaan Paula sebagai ibu anak-anaknya.
"Mungkin sekarang saya juga merasakan bagaimana menjadi seorang ibu. Buat saya, ini menyenangkan dan saya benar-benar menikmatinya. Namanya orang tua pasti sayang sama anaknya," kata Baim Wong.
4. Lanjutkan Proses Cerai dengan Paula Verhoeven
Baim Wong mengambil langkah serius dengan resmi mengajukan gugatan cerai terhadap Paula Verhoeven di Pengadilan Agama Jakarta Selatan sejak Oktober 2024. Dalam dokumen yang diajukan, Baim Wong juga menginginkan hak asuh atas kedua buah hatinya.
"Kata siapa anak tidak bisa mengambil keputusan? Dia bisa memilih, kalau dia minum susu, dia minta, dia mau air, dia juga minta, jadi dia bisa membedakan, jadi jangan menjadikan anak sebagai objek, harus dikirim ke sini ke sini, ya kalau dia tidak mau kita tidak bisa memaksa," tutup Baim Wong.
Itulah cerita Baim Wong mulai nikmati peran sebagai ayah dan ibu. Kini, proses gugatan cerai dengan Paula Verhoeven masih berlanjut.
Yuk baca artikel lainnya
Ada 82 Bukti dan Saksi Ahli Dihadirkan dalam Sidang Cerai Baim Wong dan Paula Verhoeven
Diminta Mendiang Ayah Untuk Rujuk dengan Paula Verhoeven, Baim Wong Enggan Berkomentar
Potret Chand Kelvin dan Istri Hadiri Pengajian 7 Hari Meninggalnya Ayah Baim Wong
Momen Haru Pemakaman Ayah Baim Wong ada Disamping Istri
Ayah Baim Wong Meninggal Dunia, Sempat Tersenyum Di Saat Terakhir - Paula Verhoeven Datang Melayat
Baim Wong Bagikan Momen Terakhir saat Kiano dan Kenzo Cium Tangan Jhonny Wong Sebelum Meninggal Dunia
(Lama mendekam di dalam tahanan, badan Nikita Mirzani jadi lebih kurus sampai tulang kelihatan.)
Berita Foto
(kpl/nlw)
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Musik Lirik Lengkap Lagu-Lagu Terpopuler Raisa Dari Masa Ke Masa
