Potret Andrew Andika Jalani Mediasi, Tengku Dewi Putri Tak Kuasa Menahan Air Mata

Andrew Andika dan Tengku Dewi Putri hari ini menjalani sidang mediasi perceraian mereka di Pengadilan Agama Cibinong, Bogor, Rabu (13/11). Mereka berdua bertemu di ruang tunggu dan kemudian masuk ke ruang sidang bersama-sama.

Selama sidang berlangsung, Tengku Dewi tidak bisa menahan emosinya. Air mata terus mengalir dari aktris bintang sinetron tersebut kala ia menyatakan akan tetap mengajukan cerai. Sementara pernyataan sebaliknya datang dari Andrew Andika.

Tengku Dewi Putri - Andrew Andika

Sidang mediasi perceraian Andrew Andika dan Tengku Dewi Putri digelar hari ini di Pengadilan Agama Cibinong, Bogor, Rabu (13/11). Mengenakan kemeja putih, Andrew hadir dengan ditemani kuasa hukumnya.


Hak Cipta: KapanLagi.com®/Budy Santoso
1/8
Album Artis