Idol Korea Lain Hindari Comeback Bersamaan Dengan T-Ara
Diterbitkan:
T-Ara Foto: Tiaradiadem.com
Kapanlagi.com - Pasca kasus kontroversi Hwayoung menarik perhatian publik, berbagai perusahaan entertainment dengan panik mencari tanggal pasti comeback T-Ara, Sexy Love. Pencarian ini mereka lakukan untuk menghindari artis-artisnya comeback bersamaan dengan T-Ara.
Setelah mengamati kontroversi T-Ara yang telah mengubur semua pemberitaan lain di Korea baru-baru ini, para pelaku industri musik yang berencana membuat comeback untuk artisnya di sekitar Agustus atau September kini berusaha mengubah jadwal tersebut. Usaha ini dilakukan karena ada kekhawatiran comeback artis lain akan kalah pamor dibandingkan dengan comeback T-Ara yang masih dipengaruhi isu ini.
Sebelumnya Core Contents Media (CCM) telah mengumumkan bahwa takkan ada perubahan di tanggal comeback T-Ara, yakni 14 Agustus 2012. Namun dengan penundaan konser domestik T-Ara, berbagai kemungkinan bisa saja terjadi.
"Jika T-Ara menunda sedikit saja tanggal comebacknya, ada kemungkinan (jadwal) mereka akan bertubrukan dengan kami," ungkap salah satu pelaku industri musik, seperti dilansir oleh OSEN via Nate dan Allkpop.com.
Lebih lanjut ia mengatakan, "Kami rasa cara yang terbaik adalah dengan menghindari comeback bersamaan dengan T-Ara karena mereka akan membawa berbagai isu saat comeback. Kami mencoba mencari jarak tanggal yang cukup jauh dari comeback T-Ara."
FANS INI SIAP DEMO TUNTUT KEBENARAN ATAS KASUS HWAYOUNG
Advertisement
(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)
Berita Foto
(alk/rzm)
Rizqi Zhairisma
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Deretan Aksesori yang Bikin Gadget Gen Z Makin Ciamik, Wajib Punya Nih!
