Jerry Yan Tak Peduli Disebut Anak di Luar Nikah

Kapanlagi.com - Bintang kondang asal Taiwan Jerry Yan beberapa waktu lalu jadi pusat pemberitaan. Masa lalu Jerry diobok-obok media. Disebut-sebut bintang ganteng ini adalah anak di luar nikah.Namun Jerry, menganggap sepi gosip soal dirinya ini. Saat ditemui di sebuah acara amal hari Minggu (4/4), aktor ini mengatakan: "Aku tak tahu (soal rumor itu) dan aku tak ingin tahu."Jerry nampaknya sosok yang memuja ibunya. Baginya, ibunya merupakan panutan. "Ibuku bekerja keras untuk membesarkanku...aku akan mendukungnya apapun yang terjadi," katanya.Aktor berusia 33 tahun ini menjalani masa kanak-kanak dengan hidup susah. Dan bahkan dia sempat ditawari jadi gigolo di masa remajanya. "Kalau aku jadi gigolo, ibuku pasti akan membunuhku," katanya.Jerry Yan dikenal luas setelah berperan di drama TV METEOR GARDEN tahun 2001. Selain berakting, Jerry juga menekuni dunia modelling dan tarik suara.    

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(cri/erl)

Rekomendasi
Trending