Akui Dirinya Transgender, Gebby Vesta Ajak Transgender Lain Untuk Speak Up
Kapanlagi.com - Sebuah pengakuan mengejutkan datang dari Gebby Vesta. Lewat unggahan instagram, DJ seksi tersebut mengungkapkan jati dirinya, yang ternyata adalah seorang transgender.
Dirinya pun berharap jika rekan-rekannya sesama transgender juga berani untuk terbuka sepertinya. Dirinya menyarankan untuk jujur dengan perubahan-perubahan yang terjadi kepada transgender.
Advertisement
1. Speak Up
"Pesannya itu kan kembali ke pribadi masing-masing ya. Di Indonesia itu ada banyak transgender yang sudah melakukan pergantian kelamin dan ada juga sudah berkeluarga," ujarnya saat dihubungi melalui sambungan telepon, Jumat, (20/9/2019)
"Buat kalian semuanya, ayo speak up mulai sekarang aku jati diri kita. Karena semakin kita jujur, orang makin peduli sama kita," tambahnya.
(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)
2. Berpengaruh Kepada Kontrak Kerja?
Lantas, apakah pengakuan Gebby ini berpengaruh terhadap kontrak-kontrak kerjanya? Dirinya mengatakan jika kontrak-kontrak kerja tersebut telah diselesaikan semuanya bulan lalu.
"Nggak ada sih ya. Kontrak kerja udah aku selesain bulan lalu. Bulan ini aku mau mantapin niatku lah. Aku bisnis juga kan, aku pikir tanpa entertainment pun aku berbisnis aja fokus," tutupnya.
(Ramai kabar perceraian dengan Raisa, Hamish Daud sebut tudingan selingkuh itu fitnah.)
(kpl/abs/frs)
Adi Abbas Nugroho
Advertisement
