Album Baru Sheila On 7 Bakal Lebih Fresh

Penulis: ahmat effendi

Diterbitkan:

Album Baru Sheila On 7 Bakal Lebih Fresh Sheila On 7 Foto: Ruswanto

Kapanlagi.com - Lama sudah Sheila On 7 tidak mengeluarkan album baru. Mereka mengatakan jika materi album baru sudah mencapai 90% dan kira-kira bulan depan sudah siap dirilis.

"Sudah 90%, pokoknya bulan depan," ujar Duta ketika ditemui Ketika ditemui di studio RCTI, Kebon Jeruk, Jakbar beberapa waktu lalu sehabis mengisi acara DAHSYAT.

“Ya dasarnya, cinta itu kan nanti intepretasinya bisa lain-lain, bisa lawan jenis, sesama, bangsa dan negara.„
Sheila On 7

Menurutnya album Baru Sheila ini bakal lebih fresh dengan banyak eksplorasi baru.

"Banyak eksplorasi baru, asyik segar lah, dari lagu-lagunya, soundnya," ungkapnya menjelaskan tentang konsep album yang bakal mereka rilis bulan depan tersebut.

Untuk tema mereka tidak bisa melepaskan diri dari tema cinta. Interpretasi cinta itu sendiri bisa lain-lain, ada cinta kepada lawan jenis, sesama, bangsa dan negara.

"Ya dasarnya, cinta itu kan nanti intepretasinya bisa lain-lain, bisa lawan jenis, sesama, bangsa dan negara," ujarnya.

Para penggemar Sheila On 7 pasti sudah tidak sabar untuk menanti keluarnya album baru ini. Mari kita tunggu kejutan apa yang dipersiapkan Eros dkk?  

(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)

(kpl/ato/sjw)

Editor:

ahmat effendi

Rekomendasi
Trending