'POPCON ASIA 2015', Ajang Kreatif Penuh Ide Dari Dunia Anak-Anak
Diperbarui: Diterbitkan:
Popcon Asia 2015 ©www.popconasia.com
Kapanlagi.com - Siapa pun pasti setuju kalau dunia anak-anak memang selalu memberikan sesuatu hal yang menyenangkan. Ini juga yang menjadi salah satu alasan kenapa POPCON ASIA 2015 kembali digelar.
Bertempat di Jakarta Convention Center pada 7 Agustus 2015 mendatang, POPCON ASIA 2015 menjadi ajang pertemuan orang-orang kreatif yang mendedikasikan karyanya untuk dunia hiburan seperti komik, animasi, games, mainan anak-anak, action figures, dan hal-hal lain yang dinilai sebagai mainan anak kecil.
Meski sekilas terdengar seperti bukan acara untuk orang-orang dewasa, tapi rupanya POPCON ASIA 2015 punya hal yang sangat menarik. Yap, apa yang dianggap permainan anak-anak itu justru telah menghasilkan ladang bisnis baru dengan keuntungan yang bisa mencapai triliunan rupiah.
Berjalan selama 4 tahun, ada lebih dari 10 Negara yang ikut berpartisipasi di dalam acara ini. Namun selain menjadi ajang bertemunya orang-orang kreatif di industri hiburan dunia, ada banyak keuntungan yang ditawarkan acara ini bagi para pelaku usaha.
Bukan cuma seru, POPCON ASIA 2015 juga menawarkan kesempatan berkarir sampai keuntungan yang sangat besar! ©www.popconasia2015.comSelain mengatur dan menghubungkan para pelaku industri dengan pasar, POPCON ASIA 2015 pun menjadi momen terbaik untuk mempromosikan produk dan mencari talenta-talenta jenius baru dari Indonesia dan negara-negara ASEAN lainnya.
Acara yang dihelat selama 3 hari dari tanggal 7 sampai 9 Agustus ini akan berlangsung dari pukul 10.00 hingga 21.00 WIB. Selain itu, ada beberapa rangkaian acara seperti pelelangan, pameran, dan pertunjukkan produk pada POPCON ASIA 2015.
Nah, untuk kamu yang merasa pintar dan tentu saja kreatif dalam menciptakan hiburan baru bagi anak-anak, apa lagi yang kamu tunggu? Pastikan kamu hadir di acara ini KLovers. Siapa tahu kamu punya kesempatan untuk berkarir di industri hiburan yang sangat menjanjikan.
Sudah Baca Yang Ini?
(Duh! Onad lagi-lagi terjerat kasus narkoba dan diamankan pihak kepolisian.)
(kpl/ntn)
Natanael Sepaya
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Deretan Aksesori yang Bikin Gadget Gen Z Makin Ciamik, Wajib Punya Nih!
